Di Spanyol, dua tim asal Catalunya akan bertarung dalam lanjutan La Liga nanti malam. Espanyol yang bertengger di peringkat lima tentu akan lebih diunggulkan ketika menjamu Girona yang bercokol di posisi 13 klasemen sementara.
Dari Italia, Atalanta akan menyambangi markas Pisa dalam lanjutan Serie A nanti malam. Di atas kertas, Atalanta yang berada di posisi tujuh harusnya bisa menang relatif mudah atas Pisa yang terseok-seok di peringkat 19. Baca juga: Tawaran Puluhan Trilun Ditolak Lionel Messi, Al-Ittihad Tetap Setia Menunggu Beralih ke Jerman, Eintracht Frankfurt akan bertamu ke markas Werder Bremen dalam lanjutan Bundesliga nanti malam. Frankfurt sedang menikmati musim yang gemilang dengan bercokol di posisi tujuh, sedangkan Bremen tercecer di posisi 13.
Bergeser ke Prancis, AS Monaco akan menjadi tuan rumah ketika menghadapi Lorient dalam lanjutan Ligue 1 nanti malam. Monaco saat ini berada di posisi sembilan, sementara Lorient bertengger di peringkat 12.
Jadwal pertandingan sepak bola nanti malam: Sabtu, 17 Januari 01.00 WIB Monaco vs Lorient
02.30 WIB Bremen vs Frankfurt
02.45 WIB Pisa vs Atalanta
03.00 WIB Espanyol vs Girona
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(KAH)


:strip_icc()/kly-media-production/medias/4514864/original/049000200_1690355569-20230726-Festival-Ekonomi-Sirkular-2023-Faizal-7.jpg)


