Maluku Diguncang Gempa M 5,2, BMKG: Tidak Ada Potensi Tsunami

idntimes.com
6 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, IDN Times - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), menyampaikan wilauah Maluku Tengah dan Maluku diguncang gempa tektonik dengan kekuatan magnitudo (M) 5,2, pada Sabtu (17/1/2026). Gempa tersebut berlokasi di darat dengan jarak 26 kilometer barat laut Maluku Tengah dan Maluku.

"Gempa berada pada kedalaman 58 kilometer," ujar Direktur Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono dalam keterangannya.

Berdasarkan lokasi episenter dan kedalaman hipoesenternya, gempa yang terjadi berjenis dangkal. Hal itu akibat adanya aktivitas deformasi batuan dalam lempeng banda.

"Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempabumi memiliki mekanisme pergerakan naik (thrust fault)," ucap dia.

Hingga pukul 07.15 WIB, BMKG belum mencatat adanya gempa susulan. BMKG mengimbau masyarakat untuk tidak mudah percaya informasi yang beredar di media sosial.

"Pastikan informasi resmi hanya bersumber dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi resmi yang telah terverifikasi (Instagram/Twitter @infoBMKG), website (http://www.bmkg.go.id atau inatews.bmkg.go.id), telegram channel (https://t.me/InaTEWS_BMKG) atau melalui Mobile Apps (IOS dan Android): wrs-bmkg atau infobmkg," ujar Daryono.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Cakep! Bintang Timnas Indonesia U-17 Tetap Abroad, Gabung Tim NCAA Amerika Serikat
• 18 jam lalubola.com
thumb
Gagal ke Persib Bandung? Inilah Aktivitas Gaston Avila Bersama Rekan Messi di Rosario Central
• 2 jam lalutvonenews.com
thumb
Akhirnya Bertemu Anak dan Istri, Insanul Fahmi Wajib Penuhi 2 Permintaan Wardatina Mawa Pekan Depan!
• 21 jam lalugrid.id
thumb
Jessica Iskandar Ungkap Pengalaman Traumatis Masa Kecil Usai Kisah Aurelie Moeremans Viral
• 1 jam lalugrid.id
thumb
Marc-Andre ter Stegen semakin dekat gabung Girona
• 9 jam laluantaranews.com
Berhasil disimpan.