Basarnas Kerahkan Tim Cari Pesawat ATR 400 Indonesia Air Transport Hilang Kontak di Maros

rctiplus.com
2 jam lalu
Cover Berita

MAROS, iNews.id - Basarnas Makassar bergerak cepat dengan mengerahkan tim SAR usai menerima laporan pesawat ATR 400 milik maskapai Indonesia Air Transport hilang kontak saat melintas di wilayah udara Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Sabtu (17/1/2026). Puluhan personel dikerahkan untuk operasi pencarian demi memastikan keselamatan penerbangan.

Kepala Seksi Operasi Basarnas Makassar, Andi Sultan, mengungkapkan, berdasarkan data awal posisi terakhir pesawat diduga berada di kawasan Leang-leang, Kabupaten Maros.

“Saat ini kami telah menuju lokasi yang mana diberikan koordinat dari AIR NAV,” ujar Andi Sultan dikutip dari iNews Celebes, Sabtu (17/1/2026).

Dalam operasi awal pencarian pesawat ATR 400 Indonesia Air Transport hilang kontak, Basarnas Makassar mengerahkan 60 personel. Tim SAR dibagi ke dalam tiga regu untuk mempercepat proses asesmen dan pengecekan di lapangan.

"Tadi sudah kami berangkatkan sortir pertama untuk melakukan asesmen ke lokasi 5 orang, dan juga diberangkatkan lagi 15 orang sortir kedua," katanya.

Selain itu, Basarnas Makassar juga menyiapkan pengerahan personel tambahan dengan melibatkan potensi SAR dari berbagai unsur.

"Sortir berikutnya akan kami berangkatkan bersama potensi yang ada, sekitar 40 orang," katanya.

Berdasarkan informasi sementara, pesawat ATR 400 Indonesia Air Transport yang hilang kontak tengah menjalani penerbangan dari Yogyakarta menuju Kota Makassar.

“Informasi sementara, pesawat ATR 400 milik Indonesia Air Transport itu terbang dari Jogja menuju Makassar,” ucapnya.

Hingga berita ini diturunkan, proses pencarian pesawat ATR 400 Indonesia Air Transport hilang kontak masih terus dilakukan oleh tim SAR gabungan. Basarnas Makassar memastikan perkembangan terbaru akan disampaikan secara berkala kepada masyarakat.

Original Article


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Influencer, Pasar Kripto, dan Iming-iming Cuan  
• 9 jam lalukompas.id
thumb
HPN 2026 Dorong Kearifan Lokal Masyarakat Badui Tembus Panggung Dunia
• 4 jam lalupantau.com
thumb
Misi Pencarian Ditingkatkan dari 15 Orang hingga 40 Personel, Pesawat ATR 400 Rute Yogyakarta–Makassar Hilang Kontak di Maros 
• 2 jam laluharianfajar
thumb
Ramai-Ramai Kritisi Rencana Purbaya Tambah Layer Cukai Rokok, Ini Alasannya
• 2 jam lalubisnis.com
thumb
Dua Wajah Prestasi Timnas Indonesia di Asia Tenggara: Spesialis Runner-up Piala AFF, 3 Kali Sabet Medali Emas SEA Games
• 10 jam lalubola.com
Berhasil disimpan.