JAKARTA, KOMPAS.TV - Satu helikopter Caracal milik TNI Angkatan Udara (AU) diterjunkan untuk mencari pesawat ATR yang hilang kontak di wilayah Leang-Leang, Maros, Sulawesi Selatan (Sulsel), Sabtu (17/1/2026).
Informasi tersebut disampaikan Kepala Kantor Basarnas Makssar Arif Anwar dalam Breaking News KompasTV, Sabtu.
"Saat ini kami terjunkan satu heli Caracal milik TNI AU," ujarnya.
Baca Juga: Pesawat ATR 42-500 Indonesia Air Transport Hilang Kontak di Maros
"Saat ini pesawat milik TNI AU melaksanakan pencarian melalui udara, dan sudah diperkirakan melihat titik duga awal."
Meski demikian, ia belum dapat memastikan titik duga awal tersebut merupakan titik lokasi pesawat jatuh atau bukan.
"Kami belum bisa memastikan apakah itu titik lokasi pesawat jatuh atau bukan," ucapnya.
Selain pencarian lewat udara, pihak SAR gabungan juga telah mendirikan posko di Leang-Leang, Maros.
"Kami sudah membuat posko SAR gabungan, di sana potensi SAR yang ada kami kumpulkan jadi satu, nanti OSC yang dilapangan akan membagi tugasnya masing-masing ke setiap koordinat-koordinat yang diduga jatuhnya pesawat tersebut," ucapnya.
Dalam kesempatan itu, ia mengungkapkan pihaknya menerima laporan pesawat ATR hilang kontak di Maros pada Sabtu siang.
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV
- pesawat atr
- pesawat atr hilang kontak
- pesawat hilang kontak
- basarnas
- tni au
- helikopter tni au




