Bola.com, Jakarta - Turnamen sepak bola paling bergengsi di Asia Tenggara, ASEAN Championship siap kembali digelar. Untuk edisi 2026, turnamen yang dahulu dikenal dengan Piala AFF itu akan dilangsungkan pada 24 Juli hingga 26 Agustus 2026.
Untuk ukuran turnamen yang hanya diikuti 10 tim, ASEAN Championship 2026 memang bisa dikatakan sangat panjang. Bahkan, durasi turnamen itu mencapai 33 hari penyelenggaraan.
Sebagai perbandingan, Piala Dunia 2026 yang diikuti 48 negara hanya memerlukan 38 hari penyelenggaraan. Turnamen itu akan dilangsungkan di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko pada 11 Juni hingga 19 Juli 2026.
Sebanyak sembilan tim sudah memastikan akan berlaga di fase grup ASEAN Championship 2026. Mereka adalah Indonesia, Vietnam, Thailand, Malaysia, Singapura, Myanmar, Filipina, Laos, dan Kamboja.
Sementara satu tiket tersisa akan diperebutkan oleh Burnei Darussalam dan Timor Leste. Keduanya akan bertarung pada babak playoff.


