ACEH – Presiden Prabowo Subianto memberikan apresiasi atas kinerja cepat Badan Pengelola Investasi Danantara dalam menyediakan hunian bagi warga terdampak bencana. Hanya dalam waktu delapan hari sejak dimulai pada 24 Desember, sebanyak 600 unit rumah hunian sementara (huntara) berhasil diselesaikan.
Prabowo menegaskan, kecepatan pembangunan ini merupakan bukti nyata kehadiran negara dalam meringankan penderitaan rakyat. Menurutnya, fokus utama pemerintah saat ini adalah memastikan warga terdampak dapat segera kembali memulai kehidupan dengan layak dan bermartabat.
"Danantara membuktikan dalam delapan hari bisa membangun 600 hunian yang menurut saya cukup baik. Fokus kita adalah bagaimana kita bisa mengurangi dan meringankan penderitaan rakyat. Itu merupakan kewajiban kita sebagai pejabat dan pemimpin," ujar Prabowo saat mengunjungi Aceh Tamiang, Kamis (1/1/2026).
"Solusinya tidak usah mahal-mahal, bisa dari bahan lokal atau tekstil untuk melapisi seng agar tidak panas. Ini adalah bentuk kreativitas orang-orang di lapangan," tambahnya.


