Ini 3 Kabupaten di Papua yang Sering Mengalami Gangguan Keamanan oleh KKB di Tahun 2025

kompas.tv
1 jam lalu
Cover Berita
Kepala Operasi Satgas Damai Cartenz-2025, Brigjen Pol Faizal Ramadhani (Sumber: Istimewa)

JAYAPURA, KOMPAS.TV – Satuan Tugas Operasi Damai Cartenz, menyampaikan tiga kabupaten di Tanah Papua yang sering mengalami gangguan oleh kelompok kriminal bersenjata (KKB) sepanjang tahun 2025.

Kaops Satgas Damai Cartenz Brigjen Pol Faizal Rahmadani di Jayapura, Kamis (1/1/2026), menjelaskan, ketiganya adalah Kabupaten Puncak, Intan Jaya, dan Kabupaten Yahukimo di Provinsi Papua Tengah.

"Memang ketiga kabupaten itu yang selama tahun 2025 sering mengalami gangguan keamanan yang dilakukan KKB," kata dia.

Baca Juga: Wakapolri Serahkan Bantuan Tabungan Pendidikan untuk 10 Anak yang Orang Tuanya Jadi Korban KKB

Ia menambahkan, dari ketiga kabupaten tersebut, Kabupaten Yahukimo merupakan yang paling sering mengalami gangguan keamanan oleh KKB.

Berdasarkan catatan, sepanjang tahun 2025 terjadi 35 kasus gangguan keamanan oleh KKB di wilayah Kabupaten Yahukimo.

"Bahkan beberapa hari yang lalu masih terdengar bunyi tembakan namun tidak ada korban jiwa," kata dia, seperti dikutip Antara.

Dalam kesempatan itu, ia juga menyampaikan wilayah operasional Satgas Damai Cartenz.

Menurutnya, wilayah operasional Satgas Damai Cartenz berada di sembilan kabupaten di tiga provinsi,  yakni Papua, Papua Pegunungan dan Papua Tengah.

Baca Juga: Sepanjang 2025, Satgas Damai Cartenz Rebut 14 Markas KKB dan Sita 4.194 Amunisi

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Desy-Afrianti

1
2
Show All

Sumber : Antara

Tag
  • satgas operasi damai cartenz
  • satgas damai cartenz
  • kelompok kriminal bersenjata
  • kkb
  • operasi damai cartenz
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Fase Grup Tuntas, Ini Daftar Negara Lolos Babak 16 Besar Piala Afrika 2025
• 16 jam lalubisnis.com
thumb
Chelsea Pecat Enzo Maresca Jelang Laga Kontra Manchester City
• 3 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Ada Work From Mall, Bos Ritel Akui Ada Peningkatan Pengunjung 15%
• 22 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Menkes Budi Gunadi Sadikin Bongkar Polemik Almamater Kedokteran di Dunia Kesehatan | ROSI
• 1 jam lalukompas.tv
thumb
Aceh Perpanjang Status Tanggap Darurat di 10 Kabupaten, Fokus pada Logistik dan Infrastruktur Darurat
• 23 jam lalupantau.com
Berhasil disimpan.