KLUB sepak bola Prancis, FC Metz, mengonfirmasi salah satu pemain mudanya, Tahirys Dos Santos, menjadi salah satu korban dalam kebakaran yang melanda bar Le Constellation di resor ski Crans-Montana, Swiss, pada malam tahun baru.
Pemain berusia 19 tahun asal Mont-Saint-Martin tersebut dilaporkan mengalami luka bakar yang sangat serius. Karena kondisinya yang kritis, Dos Santos harus diterbangkan menggunakan ambulans udara menuju sebuah rumah sakit di Jerman untuk mendapatkan perawatan intensif.
Dalam pernyataan resminya, pihak klub menyatakan rasa duka yang mendalam atas musibah yang menimpa talenta muda mereka.
"FC Metz sangat sedih mengumumkan bahwa Tahirys Dos Santos, pemain muda klub yang berasal dari Mont-Saint-Martin, terluka dalam kebakaran yang terjadi di Crans-Montana, Swiss, pada malam Tahun Baru. Mengalami luka bakar serius, pemuda berusia 19 tahun itu diterbangkan ke Jerman, di mana ia saat ini sedang menjalani perawatan," tulis pernyataan resmi FC Metz.
Pihak manajemen, pemain, serta staf pelatih FC Metz mengaku sangat terpukul dan memberikan dukungan penuh kepada keluarga Dos Santos. Saat ini, klub tengah berupaya melakukan koordinasi dengan otoritas medis agar Dos Santos nantinya bisa dipindahkan ke Rumah Sakit Mercy yang berlokasi lebih dekat dengan tempat tinggalnya jika kondisinya sudah memungkinkan.
Diketahui, kebakaran Crans-Montana Kebakaran terjadi pada Kamis (1/1) dini hari waktu setempat. Otoritas setempat mengonfirmasi sekitar 40 orang tewas dan 115 lainnya luka-luka.
Api diduga mulai berkobar sekitar pukul 01:30 dini hari saat bar dipenuhi oleh pengunjung muda. Rekaman video menunjukkan api merambat dengan sangat cepat di sepanjang langit-langit ruangan yang redup.
Meski penyelidikan masih terus berjalan dan terdapat beberapa hipotesis, pihak kepolisian telah secara resmi menyatakan bahwa insiden ini bukan disebabkan oleh serangan teror.
FC Metz meminta semua pihak untuk menghormati privasi Tahirys Dos Santos dan keluarganya di tengah perjuangan mereka menghadapi masa sulit ini. Pihak klub berjanji akan memberikan pembaruan informasi jika terdapat perubahan signifikan pada kondisi kesehatan sang pemain. (The Metz/BBC/Z-2)


