Media Vietnam Sebut PSSI Beruntung Dapatkan John Herdman dengan Gaji yang Tak Mahal: Reputasinya Mengesankan!

bola.com
2 jam lalu
Cover Berita

Bola.com, Jakarta - Rekam jejak mentereng yang diukir John Herdman dalam karier kepelatihannya dianggap sebagai modal yang positif untuk mengemban tantangan baru sebagai nakhoda Timnas Indonesia.

Media asal Vietnam, Thanh Nien, memuji reputasi John Herdman selama ini. Selain berhasil membawa Timnas Kanada Putri melaju ke perempat final Piala Dunia 2015, ia juga punya bisa Timnas Kanada lolos ke Piala Dunia 2022.

Advertisement
BACA JUGA: Pengamat: Target Lolos Piala Dunia 2030 Bagus, tapi Lebih Penting Lagi Menjaga Konsistensi Tampil di Level Tertinggi

“John Herdman adalah salah satu dari sedikit pelatih di dunia yang memiliki rekam jejak gemilang baik di sepak bola pria maupun wanita. Ia memimpin tim wanita Kanada hingga babak perempat final Piala Dunia 2015. Ia juga membantu Kanada kembali ke Piala Dunia 2022 setelah menunggu 36 tahun,” tulis Thanh Nien.

Menurut media tersebut, PSSI dinilai beruntung bisa memperoleh John Herdman dengan rekam jejak mentereng seperti itu. Apalagi, gaji yang harus dibayarkan hanya 40 ribu dolar AS, lebih rendah dari dua pelatih sebelumnya.

“Dengan riwayat kerja yang dianggap paling mengesankan yang pernah bekerja di Asia Tenggara, gajinya sebesar $40.000 tampak cukup rendah dibandingkan dengan pendahulunya di Indonesia,” lanjut laporan itu.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Di Posko Pengungsian, Prabowo: Percayalah, Presidenmu Tidak Akan Pernah Meninggalkan Kalian
• 19 jam lalujpnn.com
thumb
Video: Purbaya: Injeksi Uang ke Bank Tak Optimal, Ekonomi di Bawah 6%
• 11 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Kasus Anak Bunuh Ibu di Medan, Kemen PPPA Pastikan Perlindungan Psikologis
• 22 jam laluidntimes.com
thumb
Polisi Ungkap Kondisi Sekeluarga Tewas di Warakas: Mulut Berbusa-Ada Ruam Merah
• 31 menit lalukumparan.com
thumb
15 Tempat Wisata di Jakarta yang Lagi Hits, Wajib Dikunjungi!
• 7 jam lalutheasianparent.com
Berhasil disimpan.