ANTARA - Bantuan mesin penjernih air minum dari Kementerian Pertahanan Republik Indonesia didistribusikan menggunakan tali sling ke Desa Buge Ara, Kecamatan Ketol, Kabupaten Aceh Tengah, Aceh, pada Jumat (2/1). Mesin tersebut diserahkan ke pengungsian yang saat ini dihuni oleh 360 jiwa yang terdampak bencana alam banjir dan longsor sejak akhir November 2025 lalu. (Try Vanny S/Andi Bagasela/Rijalul Vikry)



