Empat alat berat bersihkan material menimbun jalan provinsi di Agam

antaranews.com
2 hari lalu
Cover Berita
Simpang Empat (ANTARA) - Sebanyak empat unit alat berat dikerahkan untuk membersihkan material banjir bandang menimbun badan jalan provinsi menghubungkan Lubuk Basung, Kabupaten Agam-Bukittinggi, Sabtu.

Kapolsek Tanjung Raya AKP Muzakar di Lubuk Basung, Sabtu, mengatakan empat unit alat berat itu membersihkan material banjir tepatnya di Muaro Pisang, Jorong Pasar Maninjau, Nagari atau Desa Maninjau, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam.

"Saat ini alat berat yang terdiri dari dua unit ekskavator dan dua unit loader itu sedang bekerja," katanya.

"Alat berat membersihkan material menimbun Sungai Muaro Pisang dan membersihkan material menutupi badan jalan provinsi," katanya.

Ia mengatakan dua alat berat jenis ekskavator membersihkan material menimbun Sungai Muaro Pisang yang tertimbun material tanah longsor, Rabu (31/12) malam, sehingga sungai tersumbat dan membuat aliran baru ke arah Simpang Pasar Maninjau.

Akibatnya material banjir bandang berupa lumpur dan berbatuan menimbun badan jalan sekitar 30 meter dan tinggi satu meter.

Baca juga: Bupati: Sungai Muaro Pisang Agam harus dilakukan penanganan teknis

"Material tanah longsor menimbun sungai telah dibersihkan dan air sudah mengalir ke sungai tersebut," katanya.

Untuk alat berat jenis loader, tambahnya bekerja membersihkan material yang menimbun jalan provinsi menghubungkan Lubuk Basung-Bukittinggi.

Diperkirakan pembersihan material tersebut selesai dibersihkan dalam beberapa jam ke depan, agar akses kembali normal.

"Kita berharap material segera dibersihkan, sehingga akses kembali normal," katanya.

Ia mengakui jalan provinsi tersebut tidak bisa dilalui kendaraan semenjak Rabu (31/12) malam sampai Sabtu (3/1).

Pembersihan material tidak bisa dilakukan, karena material tanah berbatu turun setiap saat dalam kondisi tidak hujan, akibat sungai tersumbat.

"Alat berat setiap hari bekerja membersihkan material. Namun material tanah longsor kembali turun setiap saat, akibat sungai tersumbat," katanya.

Baca juga: Lima banjir bandang susulan terjadi di Maninjau Agam sepanjang Kamis

Baca juga: Jalan tertimbun longsor, satu dusun di Agam masih terisolir


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Nicolas Maduro Jalani Persidangan di AS Hari Ini, Dijerat Dakwaan Narkoterorisme
• 5 jam lalukatadata.co.id
thumb
IHSG Diprediksi Menguat ke 8.776 pada Awal Pekan, Pantau Saham ARCI, EMAS hingga GOTO
• 12 jam laluidxchannel.com
thumb
Dibidik Barcelona, ​​Fisnik Asllani Datang Nonton Duel Melawan Espanyol Lalu Pamer di Medsos
• 4 jam laluharianfajar
thumb
3 Jam dari Jakarta Bisa Lihat Waduk Jatiluhur, Parang Gombong Purwakarta jadi Tempat Wisata Rasa New Zealand
• 16 jam lalutvonenews.com
thumb
Benny Kabur Harman Tolak Wacana Pilkada Lewat DPRD dan Dorong Perbaikan UU Pilkada
• 2 jam lalupantau.com
Berhasil disimpan.