Bola.com, Solo - Pelatih Persis Solo, Milomir Seslija, angkat bicara soal kendala yang berpotensi dihadapi timnya dalam berburu pemain baru pada bursa transfer paruh musim BRI Super League 2025/2026.
Pergerakan transfer Persis Solo memang masih belum terlihat sejauh ini. Padahal, dua pesaing di papan bawah klasemen BRI Super League, Semen Padang dan Persijap Jepara, telah memperlihatkan geliatnya dalam merekrut amunisi baru.
Milomir Seslija pun memilih untuk fokus menuntaskan dua pertandingan tersisa pada putaran pertama. Soal rencana bursa transfer, pelatih asal Bosnia-Herzegovina itu meminta awak media untuk mengonfirmasi kepada manajemen.
“Saya belum bisa memberitahu apa pun soal ini, karena kami masih memiliki dua pertandingan pada putaran pertama. Saya tidak bisa mengatakannya. Kalian bisa tanya manajemen soal pertanyaan ini,” ujar Milomir Seslija.


