BOGOR, KOMPAS.TV - Presiden RI Prabowo Subianto dijadwalkan menghadiri panen raya di Karawang, Jawa Barat, pada Rabu (7/1/2026). Agenda tersebut menjadi momentum penegasan keberhasilan Indonesia mencapai swasembada beras pada 2025, dengan cadangan beras terbesar sepanjang sejarah.
Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi menjelaskan, panen raya di Karawang menandai capaian satu tahun pemerintah dalam memastikan ketahanan pangan, khususnya pada komoditas beras.
Sepanjang 2025, Indonesia disebut tidak lagi melakukan impor beras.
Baca Juga: Cak Imin Respons soal Prabowo Bilang PKB Harus Diawasi: Bercanda
“Agendanya sebenarnya adalah penegasan bahwa kita telah berhasil dalam satu tahun ini mencapai swasembada beras,” ujar Prasetyo usai retret kabinet di Hambalang, Bogor, Selasa (6/1), seperti dilaporkan jurnalis KompasTV, Alfania Risky Octavia.
Meski demikian, Prasetyo menegaskan swasembada yang dicapai saat ini masih terbatas pada aspek karbohidrat. Swasembada pangan, menurutnya, mencakup berbagai komoditas.
Pemerintah baru berhasil swasembada beras, sementara komoditas lain masih dalam tahap percepatan.
“Belum swasembada pangan karena pangan terdiri dari beberapa hal. Kita baru bisa berhasil swasembada karbohidrat dalam hal ini beras,” kata Prasetyo.
Presiden Prabowo, lanjut Prasetyo, memberikan penekanan agar pemerintah segera mencapai swasembada komoditas lain, seperti jagung dan bawang.
Selain itu, percepatan swasembada protein juga menjadi fokus utama, seiring kebutuhan besar Program Makan Bergizi Gratis (MBG).
Untuk mendukung swasembada protein, Presiden meminta Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mempercepat pembangunan kampung-kampung nelayan serta pengembangan budidaya ikan darat.
Baca Juga: Taklimat Awal Tahun, Prabowo Tegaskan Strategi Transformasi Bangsa Berbasis Pangan dan Energi
Pemerintah juga telah menyepakati pembangunan sekitar 1.582 kapal tangkap ikan sebagai bagian dari penguatan sektor perikanan nasional.
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV
- panen raya Karawang
- Prabowo panen raya
- swasembada beras 2025
- cadangan beras nasional
- Prasetyo Hadi
- swasembada protein




