Bak Lelah Berseteru, Inara Rusli Akhirnya Ajukan Damai Usai Dituding Ada Main dengan Suami Wardatina Mawa

grid.id
1 hari lalu
Cover Berita

Grid.ID – Babak baru perseteruan hukum yang menjerat nama Inara Rusli kembali bergulir. Mantan istri Virgoun ini memilih jalur damai terkait kasus dugaan perzinaan yang dilaporkan oleh Wardatina Mawa.

Inara Rusli telah resmi mengajukan permohonan restorative justice (RJ) kepada pihak kepolisian. Langkah ini seolah mengisyaratkan keinginan Inara untuk mengakhiri polemik yang menyeret nama rekan bisnisnya, Insanul Fahmi.

Pihak kepolisian membenarkan adanya upaya damai tersebut. Awalnya, penyidik berencana melakukan gelar perkara atas laporan Wardatina Mawa (WM), namun rencana tersebut tertunda lantaran adanya manuver baru dari pihak terlapor. Hal itu disampaikan langsung oleh Kasubbid Penmas Bidhumas Polda Metro Jaya Kombes Reonald Simanjuntak.

“Kami sampaikan perkembangan laporan dari saudari WM, update-nya adalah akan dijadwalkan untuk gelar perkara,” kata Reonald seperti Grid.ID kutip dari YouTibe Reyben Entertainment, Senin (5/1/2026).

Agenda tersebut pun memang mengalami penyesuaian. Pihak Inara Rusli dan Insanul Fahmi mengajukan penyelesaian di luar pengadilan.

“Dalam perkara ini ada permohonan dari pihak terlapor, untuk mengajukan permohonan RJ (restorative justice) atau untuk perkara ini diselesaikan dengan RJ,” sambungnya.

Meski niat damai sudah terlontar, proses restorative justice tersebut ternyata belum bisa langsung dieksekusi. Polisi menegaskan bahwa masih ada syarat administratif krusial yang belum dipenuhi oleh pihak Inara maupun Insanul.

Reonald menekankan bahwa bukti kesepakatan damai antara pelapor dan terlapor harus disertakan secara fisik.

“Namun dalam hal ini, dalam pengajuan RJ tersebut belum dilampirkan surat damai dan surat pencabutan laporan dari pelapor,” tegas Reonald.

Seperti diketahui, konflik ini bermula ketika Wardatina Mawa melaporkan Inara Rusli ke Polda Metro Jaya. Wardatina menuding Inara memiliki hubungan spesial yang mengarah pada dugaan perzinaan dan perselingkuhan dengan suaminya, Insanul Fahmi.

Dugaan ini mencuat lantaran kedekatan Inara dan Insanul yang awalnya terjalin sebagai mitra bisnis. Intensitas pertemuan dalam urusan pekerjaan diduga memicu kecurigaan Wardatina hingga berujung pada laporan polisi.

 

Tak tinggal diam, Inara Rusli pun sempat melakukan serangan balik. Ia melaporkan adanya penyebaran rekaman CCTV rumah pribadinya ke Bareskrim Polri pada Rabu (26/11/2025) malam dengan nomor laporan LP/B/581/XI/2025/SPKT/BARESKRIM POLRI. Langkah ini diambil Inara karena merasa privasinya dilanggar.

Selain itu, Inara juga sempat melaporkan Insanul Fahmi ke Polda Metro Jaya atas dugaan penipuan pada Senin (1/12/2025). Namun, dalam perkembangan terakhir, laporan dugaan penipuan tersebut diketahui telah dicabut oleh Inara.(*)

Artikel Asli


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Vietnam Mantap! Buka Perjalanan di Piala Asia U-23 dengan Kalahkan Tim Kuat Yordania
• 11 jam lalubola.com
thumb
Suami Komedian Boiyen Dilaporkan atas Dugaan Penipuan dan Penggelapan Dana Investasi Rp300 Juta
• 6 jam lalupantau.com
thumb
Tembakan Terdengar Dekat Istana Kepresidenan Venezuela, Gedung Pemerintah Dijaga Lapis Baja
• 23 jam laluokezone.com
thumb
Fraksi PKB Harap Retret di Hambalang Bikin Kinerja Kabinet Prabowo Lebih Optimal
• 17 jam lalukompas.com
thumb
BMKG Juanda Prakirakan Cuaca Jawa Timur Hari Ini, Waspada Hujan Petir
• 3 jam lalusuarasurabaya.net
Berhasil disimpan.