Vietnam Mantap! Buka Perjalanan di Piala Asia U-23 dengan Kalahkan Tim Kuat Yordania

bola.com
1 hari lalu
Cover Berita

Bola.com, Jakarta - Timnas Vietnam U-23 memulai perjalanan di Piala Asia U-23 2026 dengan sangat baik. Khuat Van Khang dan kawan-kawan mampu meraih kemenangan 2-0 atas tim kuat Timnas Yordania U-23 dalam laga Grup A yang digelar di King Abdullah Sports City Hall Stadium, Jeddah, Selasa (6/1/2026) malam WIB.

Nguyen Dinh Bac membuka keunggulan Timnas Vietnam U-23 atas Timnas Yordania U-23 pada menit ke-15. Dinh Bac memanfaatkan dengan baik tendangan penalti yang didapatkan.

Advertisement
BACA JUGA: Piala Asia U-23 2026 Segera Dimulai: 2 Tim ASEAN Siap Memberikan yang Terbaik

Gol kedua Timnas Vietnam U-23 dicetak Nguyen Hieu Minh pada menit ke-42. Timnas Yordania U-23 pun gagal mengejar keunggulan sang lawan hingga laga berakhir. 

Hasil itu menempatkan Timnas Vietnam U-23 di puncak Grup A Piala Asia U-23 2026 dengan torehan tiga poin. Mereka pun sangat berpeluang melaju ke fase gugur ajang tersebut. 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Soal Poligami dan Nikah Siri di KUHP Baru, MUI: Jangan Diposisikan sebagai Kejahatan
• 23 jam lalufajar.co.id
thumb
Pontianak jadi kota pembuka Proliga 2026
• 17 jam laluantaranews.com
thumb
Trump Ingin Kuasai Greenland, Denmark Sebut NATO Bisa Runtuh
• 52 menit lalugenpi.co
thumb
Musim Haji 2026, Garuda Indonesia Siapkan 15 Armada untuk 102 Ribu Jemaah
• 21 jam lalumatamata.com
thumb
Soal Harta Gono-Gini Hingga Kaitan Kasus di KPK Usai Cerai dengan Atalia Praratya, Kubu Ridwan Kamil Bilang Begini...
• 8 jam lalutvonenews.com
Berhasil disimpan.