Belum Sebulan, Bank of Singapore Lepas Seluruh Saham Bank Capital

bisnis.com
1 hari lalu
Cover Berita

Bisnis.com, JAKARTA — Bank of Singapore Limited resmi melepas seluruh kepemilikan sahamnya di PT Bank Capital Indonesia Tbk. (BACA). 

Mereka melepas seluruh kepemilikan sahamnya kurang dari 30 hari dari tanggal pembelian yakni pada 19 Desember 2025 sebanyak 2,8 miliar saham BACA. 

Berdasarkan laporan kepemilikan saham yang disampaikan kepada Otoritas Jasa Keuangan (OJK)di keterbukaan informasi Bursa Efek Indoneesia (BEI), Bank of Singapore tidak lagi menggenggam saham BACA per 24 Desember 2025 .

Dalam laporan tersebut, Bank of Singapore tercatat melepas sebanyak 2,8 miliar saham Bank Capital atau setara dengan 14,03% hak suara. Dengan transaksi ini, porsi kepemilikan Bank of Singapore di Bank Capital turun dari 14,03% menjadi nol persen .

googletag.cmd.push(function() { googletag.display("div-gpt-ad-parallax"); });

Adapun pelepasan saham dilakukan melalui skema repurchase agreement dengan status kepemilikan tidak langsung melalui GIA Ventures Pte Ltd. Transaksi tersebut diklasifikasikan sebagai saham biasa dengan harga transaksi Rp1 per saham dan dilakukan secara free of payment – transfer out .

Bank of Singapore juga menegaskan tidak berstatus sebagai pengendali Bank Capital sebelum maupun setelah transaksi tersebut. Dengan demikian, aksi pelepasan saham ini tidak diikuti dengan perubahan pengendalian di tubuh emiten berkode saham BACA itu .

Baca Juga

  • Utak-atik Bank of Singapore di Saham Bank Capital (BACA)
  • Aksi Bank of Singapore Angkat Saham Bank Capital (BACA) ke Rp238, Naik 27,27%
  • Bank of Singapore Serap 2,8 Miliar Saham Bank Capital (BACA), Masuk Pakai Skema Repo

Hingga berita ini ditulis, manajemen Bank Capital tidak memberikan keterangan resmi terkait alasan pelepasan saham yang dilakukan Bank of Singapore. 

Bisnis mencatat, Bank of Singapore sebelumnya membeli saham BACA sebanyak 2,8 miliar saham BACA atau setara 14,03% hak suara melalui skema repurchase agreement alias repo, tanpa mengambil alih kendali perseroan.

Transaksi repo itu dilakukan secara tidak langsung melalui GIA Ventures Pte Ltd dengan harga pelaksanaan Rp168 per saham. 

Seiring dengan aksi ini, saham BACA terpantau menguat 9,01% atau 20 poin atau Rp242 per saham per 10.30 WIB, secara year to date (YtD) saham BACA naik 1,17%. Sahamnya dijual di rentang harga Rp252 sampai Rp224 per saham. Kapital market BACA tercatat Rp4,78 triliun.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Prabowo Evaluasi Pelaksanaan MBG, Ini Catatannya
• 19 jam lalubisnis.com
thumb
Menkes: Layanan Kesehatan di Wilayah Terdampak Banjir Sumatera Mulai Pulih
• 8 jam laluokezone.com
thumb
Mensesneg Minta Aparat Usut Teror kepada Konten Kreator Pengkritik Pemerintah
• 1 jam lalukatadata.co.id
thumb
BNPT Berencana Terapkan Verifikasi Wajah untuk Pendaftaran Akun Gim Roblox
• 5 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Janice Tjen kalahkan Aldila Sutjiadi untuk capai semifinal Auckland
• 6 jam laluantaranews.com
Berhasil disimpan.