Liam Rosenior Ungkap Akan Segera Latih Chelsea: Ini Susah Ditolak

kumparan.com
1 hari lalu
Cover Berita

Hanya tinggal menunggu waktu saja untuk Chelsea memperkenalkan Liam Rosenior sebagai pelatih baru. Pria yang kini melatih Strasbourg itu sendiri yang mengungkapkannya.

Chelsea memecat Enzo Maresca tepat pada 1 Januari 2026. Setelahnya, Rosenior dikabarkan menjadi calon kuat pelatih baru The Blues dan sudah bicara dengan manajemen klub di London beberapa hari lalu.

Terkini, Rosenior membenarkannya. Ia mengaku susah menolak tawaran Chelsea.

"Saya diberi izin untuk berbicara dengan salah satu klub olahraga terbesar di dunia. Sepertinya saya akan menjadi manajer berikutnya dari klub sepak bola itu [Chelsea]," kata Rosenior dikutip dari BBC.

"18 bulan terakhir merupakan masa yang menyenangkan dan terbaik dalam karier profesional saya. Saya telah bertemu dengan beberapa orang yang luar biasa dan menciptakan beberapa kenangan yang luar biasa serta membuat sejarah [bersama Strasbourg].

"Semua itu tidak akan terjadi tanpa investasi dari pemilik dan kerja keras presiden kami. Saya telah mendapat tawaran dari banyak klub, termasuk klub Liga Champions, yang selalu saya sampaikan secara terbuka kepada [presiden kami] Marc [Keller] dan pemilik kami. Saya akan mencintai klub ini seumur hidup saya, tetapi saya tidak bisa menolak Chelsea," tandasnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Everyone Loves Me, Drama China Romantis yang Bikin Baper: Ini Dia Sinopsis Lengkap, Pemain, dan Nonton di Mana
• 17 jam lalugrid.id
thumb
Ridwan Kamil dan Atalia Resmi Bercerai
• 22 jam lalukumparan.com
thumb
Rencana AS Kuasai Greenland, Beri Efek pada Kurs Rupiah
• 2 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
10 Kasus Superflu Dilaporkan RSHS Bandung, Waspadai Gejala Sesak Napas
• 22 jam lalukompas.id
thumb
Darren Fletcher Kembali Tangani MU Saat Berlaga di Piala FA
• 1 jam lalurepublika.co.id
Berhasil disimpan.