Mensesneg: Presiden Prabowo Tekankan Capaian Program dalam Retreat Kabinet

tvrinews.com
1 hari lalu
Cover Berita

Penulis: Nirmala Hanifah

TVRINews, Jakarta 

Menteri Sekretaris Negara, Prasetyo Hadi mengungkapkan saat memimpin retret Kabinet Merah Putih Presiden Prabowo Subianto menyampaikan pembekalan sekaligus memaparkan arah dan capaian program prioritas pemerintah.

Dimana, retret tersebut dimulai sekitar pukul 14.00 WIB di Hambalang, Jawa Barat, Selasa, 6 Januari 2026 dan dibuka langsung oleh Presiden Prabowo.

“Tadi dimulai kurang lebih pukul dua siang dan Bapak Presiden langsung memimpin memberikan pembekalan kepada kita semua,” ujar Prasetyo Hadi.

Tak hanya itu, ia menerangkan pada sesi awal retret diawali dengan pemutaran sejumlah video yang menggambarkan progres pelaksanaan program-program strategis. 

Salah satu yang disoroti adalah pembangunan jembatan gantung yang diperintahkan Presiden sekitar satu bulan lalu, khususnya untuk membuka akses anak-anak menuju sekolah.

“Dalam satu bulan terakhir, 11 jembatan gantung sudah selesai dibangun. Sementara 50 jembatan lainnya masih dalam tahap pengerjaan dan terus kita percepat,” kata Prasetyo.

Ia mengatakan, jika pemerintah menilai pembangunan jembatan gantung masih menjadi kebutuhan mendesak di berbagai daerah. Oleh karena itu, pada tahun 2026 mendatang, penanganan sekitar 6.900 jembatan gantung akan menjadi prioritas lanjutan.

Selain infrastruktur, retreat Kabinet Merah Putih juga memaparkan capaian program strategis di sektor kesejahteraan masyarakat. Program makan bergizi gratis menjadi salah satu fokus pembahasan dalam pertemuan tersebut.

“Program makan bergizi saat ini telah menjangkau sekitar 55 juta penerima manfaat,” ujar Prasetyo.

Untuk mendukung pelaksanaan program tersebut, pemerintah telah membangun kurang lebih 19.000 Satuan Pelayanan Bergizi (SPBG). Jumlah ini ditargetkan meningkat signifikan pada tahun depan.

“Di tahun 2026, kita menargetkan sekitar 35.000 SPBG yang akan melayani kurang lebih 82,9 juta penerima manfaat,” tutup Prasetyo Hadi.

Diinformasikan, retret tersebut diikuti seluruh jajaran kabinet dan pimpinan lembaga negara. Dimana, Presiden Prabowo memimpin langsung kegiatan retret yang dihadiri para menteri, wakil menteri, kepala dan wakil kepala badan, serta pimpinan lembaga tinggi negara. 

Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya konsolidasi internal pemerintahan di awal masa kerja kabinet.

Editor: Redaktur TVRINews

Komentar
1000 Karakter tersisa
Kirim
Komentar

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Sikat 21 Situs Judi Online Internasional, Bareskrim Sita Rp59 Miliar dan Ringkus 5 Tersangka
• 9 jam lalusuara.com
thumb
Belum Punya Barcode? BBM Subsidi Bisa Ditolak saat Isi Bensin!
• 5 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Ketua MK: Mari Jaga agar MK Tak Dipengaruhi Tekanan Politik
• 11 jam laludetik.com
thumb
Realme Jadi Sub-Merek OPPO, Begini Model Bisnisnya
• 6 jam laluidxchannel.com
thumb
Ingin Lepas dari Bayang PSM Makassar, Sejak Awal Pelatih Persebaya Surabaya Bernardo Tavares Cari Alternatif Terbaik Dibanding Victor Luiz dan Yuran Fernandes!
• 5 jam laluharianfajar
Berhasil disimpan.