Pabrik Furnitur di Jepara Ludes Terbakar

metrotvnews.com
1 hari lalu
Cover Berita

Pabrik furnitur di Jepara, Jawa Tengah (Jateng) ludes terbakar hingga menelan kerugian hingga miliaran rupiah. Api baru bisa dipadamkan malam hari setelah diterjunkan 13 mobil pemadam kebakaran.

Video amatir warga menangkap gambar asap hitam pekat membumbung tinggi pada Selasa, 6 Januari 2026, sore. Asap pekat tersebut berasal dari kebakaran yang menimpa pabrik furnitur milik PT Pijar Sukma yang berada di Desa Kecapi, Jepara, Jateng.

Kobaran api melalap sebagian besar bangunan pabrik beserta isinya. Belasan mobil pemadam kebakaran dari pemerintah kabupaten dan perusahaan swasta dikerahkan untuk mengatasi kobaran si jago merah.
 

Baca Juga :

Korsleting Listrik Sebabkan Kebakaran 3 Rumah di Depok

Kasatpol PP dan pemadam kebakaran Pemkab Jepara, Edi Marwoto, menyatakan kebakaran diduga akibat percikan api saat pekerja tengah melakukan pengelasan atap bangunan di lantai dua.

Tanpa disadari, percikan api jatuh mengenai bahan-bahan furnitur seperti kertas packing, kain, busa, serta kayu. Banyaknya bahan furnitur yang mudah terbakar menyebabkan api cepat meluas hingga sulit dipadamkan.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Hadiri Panen Raya di Karawang, Presiden Prabowo Umumkan Swasembada Pangan
• 15 jam lalurepublika.co.id
thumb
Densus 88 Ungkap 27 Grup Medsos "True Crime Community", Orangtua Diminta Waspada
• 23 jam lalukompas.com
thumb
11 Varierty Show Kuliner Netflix Terbaik, Ada ‘Culinary Class Wars’!
• 2 jam lalutheasianparent.com
thumb
Pemkot Jakarta Timur Latih 1.350 Warga Sepanjang 2025 untuk Tekan Pengangguran dan Dorong Wirausaha
• 15 jam lalupantau.com
thumb
Bagaimana Diet Intermiten yang Baik?
• 20 jam lalukompas.id
Berhasil disimpan.