Tren Perceraian di Surabaya Meningkat, Penyebab Paling Banyak Masalah Ekonomi

suarasurabaya.net
1 hari lalu
Cover Berita

Sepanjang tahun 2025, Pengadilan Agama (PA) Surabaya mencatat adanya peningkatan permohonan perceraian pasangan nikah, baik gugatan yang dilayangkan pihak laki-laki maupun perempuan.

Abdul Mustofa Humas PA Surabaya menerangkan, tahun 2025 ada peningkatan pengajuan perceraian, baik cerai gugat maupun cerai talak.

“Cerai gugat itu yang diajukan oleh pihak perempuan. Sementara cerai talak, diajukan oleh pihak laki-laki,” katanya, saat dihubunyi suarasurabaya.net, Rabu (7/1/2026).

Dia mengungkapkan, ada 4.469 gugatan yang dilayangkan pihak perempuan. Jumlah itu naik 9,3 persen dari tahun 2024 yang ada di angka 4.087 kasus.

Sedangkan gugatan yang dilayangkan pihak laki-laki tercatat ada 1.611 kasus pada 2025. Naik 3,5 persen dari tahun sebelumnya yang sebanyak 1.557 kasus.

“Dari total 6.080 kasus yang terdaftar, hampir 95 persen dikabulkan. Selama penggugat bisa membuktikan atau ketika lawan tidak datang dan tidak bisa membuktikan,” jelasnya.

Abdul melanjutkan, alasan paling banyak yang mendasari penggugat adalah karena faktor ekonomi. Kemudian, disusul perselingkuhan, hingga kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

“Perekonomian memang akhir-akhir ini sedang tidak baik-baik saja. Perempuan merasa tidak mendapat nafkah cukup, pekerjaan susah, ujungnya melayangkan gugatan cerai,” ungkapnya.

Pada kesempatan itu, Abdul menyebut rata-rata pihak yang mengajukan gugatan cerai karena masalah ekonomi, 30 persennya karena terlilit utang pinjaman online.(kir/rid)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Delpedro Minta Menko Yusril Rutin Pantau Pelayanan Kesehatan di Rutan
• 13 jam lalukompas.com
thumb
Penangkapan Maduro oleh Militer AS: Tamparan Ganda dan Peringatan Keras bagi Partai Komunis Tiongkok
• 23 jam laluerabaru.net
thumb
Video: Purbaya Catat Defisit APBN 2025 Sementara Capai 2,92% Dari PDB
• 18 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
BRI Super League: Tak Ada Taktik Spesial Lawan PSM, Pelatih Bali United Coba Meminimalkan Kontak Fisik
• 12 jam lalubola.com
thumb
Diancam Trump, Pemimpin Sementara Venezuela Delcy Rodríguez: Tuhan Tentukan Nasib
• 8 jam lalumediaindonesia.com
Berhasil disimpan.