Kebakaran Lapak Barang Bekas di Tangerang Merambat Hingga Bakar 2 Kios dan 5 Kontrakan

kompas.tv
1 hari lalu
Cover Berita

TANGERANG, KOMPAS.TV - Lapak penyimpanan barang bekas ludes terbakar di Parung Serab, Ciledug, Kota Tangerang, Banten, Rabu (7/1/2026) siang. Kebakaran diduga terjadi akibat tersambar api yang membakar kabel di area lapak.

Asap hitam terlihat dari lokasi kebakaran di lapak barang bekas. Besarnya api yang berkobar merambat ke bangunan sekitar, membakar dua kios dan lima kontrakan.

Api baru bisa dipadamkan satu jam setelah peristiwa. Petugas damkar sempat memastikan agar api tidak menyala kembali karena banyaknya tumpukan barang bekas yang masih mengeluarkan asap.

Dalam proses pemadaman, Damkar Kota Tangerang dibantu personel dan armada dari Damkar Kota Tangerang Selatan dan DKI Jakarta. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa ini.

Baca Juga: Aksi Warga Mandailing Natal Berusaha Padamkan Kebakaran Rumah & Gudang Minyak Goreng

#kebakaran #tangerang #damkar 

Penulis : kharismaningtyas

Sumber : Kompas TV

Tag
  • kebakaran
  • lapak barang bekas
  • ciledug
  • parung serab
  • kota tangerang
  • banten
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kriminal kemarin, pencemaran nama Roy Suryo hingga Pandji Pragiwaksono
• 2 jam laluantaranews.com
thumb
Laptop Chromebook Dinilai Tak Sesuai Kebutuhan Sekolah Dasar
• 13 jam laluokezone.com
thumb
Saudi Klaim Pemimpin Separatis Yaman Kabur ke UEA
• 15 jam lalukumparan.com
thumb
Waspada Kejahatan Perbankan, Ini Tips Aman Bertransaksi dengan Kartu Kredit BRI
• 21 jam laluidxchannel.com
thumb
Video: Berkah Swasembada Beras, Penjualan Pestisida Lokal Naik 15%
• 21 jam lalucnbcindonesia.com
Berhasil disimpan.