JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan hampir seluruh wilayah Jakarta akan diguyur hujan pada Kamis, 8 Januari 2026.
Informasi ini disampaikan melalui akun Instagram resmi BMKG, @infobmkg.
Di Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Utara, hujan diprediksi turun pada pagi hari mulai pukul 07.00 WIB.
Meski cuaca sempat berawan dan hujan reda pada pukul 10.00 WIB, hujan diperkirakan akan kembali mengguyur ketiga wilayah ini pada siang hari, pukul 13.00 hingga 16.00 WIB.
Baca juga: Pelanggaran Ganda Sopir Fortuner: Sedot 400 Liter Solar Subsidi, lalu Nyabu
Menjelang malam, mulai pukul 19.00 hingga 22.00 WIB, cuaca diprediksi cerah berawan hingga berawan.
var endpoint = 'https://api-x.kompas.id/article/v1/kompas.com/recommender-inbody?position=rekomendasi_inbody&post-tags=BMKG, prakiraan cuaca, cuaca jakarta hari ini, prakiraan cuaca jakarta 8 Januari 2026&post-url=aHR0cHM6Ly9tZWdhcG9saXRhbi5rb21wYXMuY29tL3JlYWQvMjAyNi8wMS8wOC8wNzM4NTg1MS9ibWtnLXByZWRpa3NpLWh1amFuLWRpLWpha2FydGEtc2lhbmctaW5pLWRpLWJlYmVyYXBhLXdpbGF5YWg=&q=BMKG Prediksi Hujan di Jakarta Siang Ini di Beberapa Wilayah§ion=Megapolitan' var xhr = new XMLHttpRequest(); xhr.addEventListener("readystatechange", function() { if (this.readyState == 4 && this.status == 200) { if (this.responseText != '') { const response = JSON.parse(this.responseText); if (response.url && response.judul && response.thumbnail) { const htmlString = `Sementara itu, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diperkirakan akan diselimuti awan tebal pada pagi hari.
Hujan di wilayah ini akan turun pada siang hari, pukul 13.00 hingga 16.00 WIB, kemudian mulai reda pada malam hari, pukul 19.00 hingga 22.00 WIB.
Di Kepulauan Seribu, hujan diprediksi turun lebih lama, yakni mulai pukul 07.00 hingga 13.00 WIB.
Baca juga: Jakarta Akan Punya Taman Besar Februari 2026, Jogging Track Lebih Panjang dari GBK
Setelah itu, cuaca akan berganti berawan tebal pada sore hingga malam hari, pukul 16.00 hingga 22.00 WIB.
BMKG mengimbau masyarakat Jakarta untuk tetap waspada terhadap potensi hujan, terutama bagi pengendara dan warga yang beraktivitas di luar ruangan.
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Kirimkan Apresiasi Spesial untuk mendukung Jurnalisme. Berikan apresiasi sekarang




