Mayoritas Pemilih Prabowo Subianto di Pilpres 2024, Ogah Pilkada Melalui DPRD

genpi.co
1 hari lalu
Cover Berita

GenPI.co - Hasil survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA menyebut mayoritas pemilih Prabowo Subianto di Pilpres 2024, menolak Pilkada melalui DPRD.

Peneliti LSI Denny JA Ardian Sopa mengatakan terdapat 67,1 persen responden pemilih Prabowo yang kurang setuju atau tidak setuju wacana tersebut.

Kemudian, terdapat 29,9 persen yang setuju dan hanya 3 persen responden menyatakan tidak setuju atau tidak tahu.

Ardian mengungkapkan teknik pengumpulan data dalam survei ini, melalui wawancara tatap muka dengan memakai kuesioner.

“Jadi, tidak dengan pencuplikan, atau telepon, atau media sosial. Tetapi, kami langsung terjunkan tim surveyor di lapangan,” katanya dikutip dari Antara, Kamis (8/1).

Dia menyampaikan semua pemilih dalam Pilpres 2024, menolak usulan itu. Termasuk pemilih Anies Baswedan, ada 60,9 persen yang menolak.

Sementara itu, pemilih Ganjar Pranowo terdapat 77,5 persen menolak usulan Pilkada melalui DPRD.

Ardian menyebut alasan penolakan itu, karena sejak tahun 2005 hampir semua pemilih aktif hari ini, tumbuh pada kultur Pilkada secara langsung.

Dia mengatakan publik menilai Pilkada secara langsung merupakan satu-satunya cara wajar dalam memilih kepala daerah.

Survei tersebut, memakai metodologi multi-stage random sampling. Kemudian, jumlah responden, yakni 1.200 orang pada periode 19-20 Oktober 2025. (ant)

Lihat video seru ini:


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Adhi Karya (ADHI) Tanggapi Rencana Pramono Bongkar Tiang Monorel Mangkrak
• 21 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Korban Bencana Sumatra Diberi Bantuan Air Bersih Sampai Nutrisi Anak
• 12 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Guru Besar Unpad Minta Hentikan Saling Menyalahkan dalam Penanganan Bencana Sumatra: Sekarang Harus Kompak
• 17 jam laluliputan6.com
thumb
Belum Ditemukan Kasus Super Flu di Jateng, Warga Diminta tetap Jaga Imunitas
• 15 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Pramono Sebut UMP Jakarta Sudah Disepakati Buruh-Pengusaha
• 20 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.