Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG ditutup naik 0,44% atau 39,67 poin ke level 8.984 pada perdagangan sesi pertama, Kamis (8/1). Secara intraday, indeks sempat menyentuh level 9.001 pada pukul 10.02 WIB.
Merujuk data perdagangan Bursa Efek Indonesia, volume transaksi perdagangan sepanjang sesi pertama mencapai 32,33 miliar saham dan frekuensi sebanyak 2,32 juta kali. Kapitalisasi pasar tercatat mencapai Rp 16.434 triliun dengan total nilai transaksi siang ini sebesar Rp 15,43 triliun. Sebanyak 362 saham menguat, 311 saham terkoreksi dan 137 saham tidak bergerak.
Seiring dengan naiknya indeks pada perdagangan sesi pertama hari ini, tujuh dari sebelas sektor yang ada di BEI parkir di zona hijau. Harga saham emiten tambang emas rontok berjamaah.
Harga saham PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) rontok 4,68% atau 180 poin ke level 3.670, PT Merdeka Gold Resources Tbk (EMAS) jeblok 4,59% atau 250 ke level 5.200, PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) terkoreksi 4,04% atau 110 poin ke level 2.610 dan PT Archi Indonesia Tbk (ARCI) turun 2,37% atau 40 poin ke level 1.650.
Sementara itu, harga saham-saham di sektor energi naik 1,38% secara sektoral. Harga saham PT Petrosea Tbk (PTRO) naik 4,21% atau 500 poin ke level 12.375, PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) melonjak 6,44% atau 475 poin ke level 7.850 dan PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG) naik 3,09% atau 50 poin ke level 1.670.
Dari sisi banyaknya nilai perdagangan, saham PT Bumi Resources Tbk (BUMI) paling banyak ditransaksikan hingga siang ini, yaitu Rp 1,06 triliun. Disusul oleh PT Alamtri Resources Indonesia Tbk (ADRO) yang diperdagangkan sebesar Rp 873,20 miliar dan PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) sebesar Rp 610,11 miliar.
Daftar top gainer siang ini:- PT Abadi Lestari Indonesia Tbk (RLCO) naik 24,90% ke level 3.210
- PT PP Presisi Tbk (PPRE) naik 15,57% ke level 193
- PT Bank Sinarmas Tbk (BSIM) naik 14,18% ke level 1.610
- PT Perintis Triniti Properti Tbk (TRIN) turun 14,94% ke level 1.480
- PT Central Omega Resources Tbk (DKFT) turun 6,06% ke level 930
- PT Indokripti Koin Semesta Tbk (COIN) turun 5,38% ke level 3.340



