GenPI.co - Presenter Ruben Onsu menjadi sorotan netizen karena menuliskan curahan hati (curhat) di media sosial.
Mantan suami artis cantik Sarwendah itu mengatakan dirinya sampai saat ini masih hidup.
Ruben Onsu juga seolah melontarkan sindiran kepada pihak yang berusaha mematikannya.
“Siapa yang membuat figurnya mati?" ungkap Ruben Onsu di Instagram beberapa waktu lalu.
Pembawa acara Brownis itu tidak mengungkap identitas orang yang disindirnya di media sosial.
Hal itulah yang membuat banyak netizen bertanya-tanya tentang orang yang disindir Ruben Onsu.
Beberapa netizen menduga Ruben Onsu sedang berusaha menyindir mantan istrinya, Sarwendah.
Sebab, beberapa waktu lalu Ruben Onsu mengaku mengalami kesulitan ketika hendak bertemu anak.
Meskipun demikian, Sarwendah sudah menepis tudingan yang menyebut dirinya mempersulit Ruben Onsu bersua anak.
“Enggak mungkin susah. Gampang banget. Tinggal WhatsApp ke aku, llau koordinasi jadwal," beber Sarwendah. (*)
Simak video pilihan redaksi berikut ini:




