JAKARTA, DISWAY.ID – Perjalanan panjang rumah tangga mantan Gubernur Jawa Barat selama 29 berakhir dengan kado perpisahan penuh makna Ridwan Kamil untuk Atalia.
Di balik ketukan palu hakim Pengadilan Agama Bandung yang meresmikan perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya pada Rabu 7 Januari 2026 terselip sebuah momen yang menyentuh sisi kemanusiaan.
Bukan perselisihan harta atau kemelut materi yang menjadi sorotan di akhir ikatan pernikahan mereka, melainkan sebuah kado perpisahan atau "tanda mata" yang diberikan Ridwan Kamil kepada wanita yang selama puluhan tahun ia panggil "Si Cinta" tersebut.
Simbol Doa di Balik PerpisahanDalam amar putusan cerai yang dibacakan secara e-court, terungkap bahwa Ridwan Kamil secara khusus menyiapkan seperangkat alat salat dan mushaf Al-Qur’an terjemahan sebagai kenang-kenangan terakhir untuk Atalia.
BACA JUGA:Bantah Gaya Orde Baru, Golkar Tegaskan Pemilih Tetap Dilibatkan di Pilkada via DPRD
BACA JUGA:Cerai dengan Atalia, Ridwan Kamil Wajib Bayar Nafkah Rp20 Juta per Bulan dengan Kenaikan Tahunan 10 Persen
Pemberian ini seolah menjadi simbol bahwa meskipun status hukum keduanya telah berubah, nilai-nilai spiritual dan doa tetap menjadi benang merah yang mengiringi perpisahan mereka.
Tanda mata ini disepakati dalam "Surat Kesepakatan Perdamaian Sebagian" yang telah ditandatangani kedua belah pihak sebelum putusan final keluar.
"Tergugat akan memberikan tanda mata kepada penggugat (Atalia) berupa seperangkat alat salat dan mushaf Al-Qur’an terjemahan," bunyi petikan amar putusan tersebut sebagaimana dikutip pada Kamis 8 Januari 2026.
Melepas Tanpa SengketaSikap rendah hati kedua tokoh ini juga terlihat dari keputusan mereka untuk tidak mempermasalahkan harta gana-gini.
Kuasa hukum Ridwan Kamil menyebutkan bahwa urusan pembagian aset sudah diselesaikan secara kekeluargaan jauh sebelum gugatan masuk ke pengadilan.
BACA JUGA:Singkirkan Wakil Tuan Rumah, Jojo Amankan Tiket Perempat Final Malaysia Open 2026
BACA JUGA:Daftar HP POCO 2026 Harga Mulai Rp2 Jutaan, Baterai Badak Hingga 6000mAh
Hal ini menegaskan keinginan keduanya untuk berpisah secara baik-baik demi kebaikan anak-anak.Mengenai urusan buah hati, Ridwan Kamil dan Atalia juga telah berbagi peran.
Hak asuh putri mereka, Zahra, yang kini menempuh studi di Inggris, jatuh ke tangan Atalia.
- 1
- 2
- »




