Malaysia Open 2026: Lolos 8 Besar, Putri KW Tak Puas dengan Perfomanya

tvrinews.com
20 jam lalu
Cover Berita

Penulis: Christhoper Natanael Raja

TVRINews, Kuala Lumpur 

Tunggal Putri Indonesia Putri Kusuma Wardani melangkah ke perempat final Malaysia Open 2026 setelah melalui pertarungan tiga gim yang menguras tenaga. 

Putri KW menaklukkan wakil Amerika Serikat Zhang Beiwen dengan skor 5-21, 21-16, 21-18 pada babak 16 besar di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Kamis, 8 Januari 2026.

Ia mengakui penampilannya belum sepenuhnya memuaskan, meski akhirnya mampu membalikkan keadaan dan mengunci kemenangan.

“Untuk keseluruhan permainan saya tidak cukup puas, tapi saya bersyukur bisa memenangkan pertandingan,” ujar Putri KW dalam keterangan tertulis yang diterima oleh tvrinews.com, Kamis, 8 Januari 2026.

Pada gim pertama, Putri kesulitan keluar dari tekanan. Pengalaman serta kekuatan pukulan Zhang Beiwen membuatnya tidak leluasa mengembangkan permainan.

“Di gim pertama saya tidak bisa keluar dari tekanan karena dia tampil all out. Tipe pemain seperti dia cukup menyulitkan karena punya tangan yang sangat baik, jadi pukulannya tidak terbaca,” ucap Putri KW.

Perubahan strategi menjadi kunci kebangkitan Putri KW di gim kedua. Ia mulai berani bermain reli panjang dan lebih sabar dalam membangun serangan.

“Kuncinya ada di gim kedua, saya coba main panjang-panjang, lebih berani menahan dan membalikkan bola dengan lebih baik,” kata Putri KW.

Keberhasilan tersebut membawa Putri KW. mengendalikan pertandingan hingga akhirnya menutup laga lewat gim penentuan.

Di babak perempat final, Putri KW akan menghadapi tantangan berat. Ia dijadwalkan menantang unggulan kedua asal Tiongkok, Wang Zhiyi, dalam duel yang diprediksi berlangsung ketat.

Baca juga: Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tantang Unggulan India di Perempat Final  

Editor: Redaktur TVRINews

Komentar
1000 Karakter tersisa
Kirim
Komentar

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
BKPM Optimistis Target Investasi Rp2.100 Bisa Tercapai Lewat Kehadiran Danantara di WEF
• 1 jam laluidxchannel.com
thumb
Warga Aceh Tamiang Bersyukur Tempati Huntara: Terima Kasih Pemerintah
• 5 jam lalutvrinews.com
thumb
Dirut Pertamina sambangi Purbaya bahas insentif merger 3 anak usaha
• 1 jam laluantaranews.com
thumb
Puluhan Pesawat Militer AS Berkumpul di Pangkalan RAF Inggris, Muncul Spekulasi Potensi Serangan ke Iran
• 21 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
KKP Dorong Daya Saing Rajungan, 292 Sertifikat CoA Diterbitkan
• 10 jam lalutvrinews.com
Berhasil disimpan.