Serangan Terbaru Israel, 15 Warga Palestina Tewas Termasuk Lima Bocah

metrotvnews.com
17 jam lalu
Cover Berita

Gaza: Setidaknya 15 warga Palestina, termasuk lima anak-anak, tewas dalam serangan udara Israel di Jalur Gaza sejak Kamis 8 Januari 2026 pagi waktu setempat, meskipun ada perjanjian gencatan senjata, menurut kantor berita resmi Palestina, WAFA.

Pejabat kesehatan Palestina mengatakan, Israel menargetkan tenda-tenda yang menampung pengungsi, rumah-rumah, dan sebuah sekolah di seluruh Gaza.

Di lingkungan Zeytun di Kota Gaza, empat orang tewas dan banyak yang terluka ketika sebuah gudang dan sebuah rumah dihantam.

“Di daerah Mevasi di Khan Younis, serangan drone terhadap sebuah tenda menewaskan empat warga Palestina, termasuk seorang wanita dan dua saudara kandung yang masih anak-anak,” laporan WAFA, seperti dikutip Anadolu, Jumat 9 Januari 2026.

“Di Kamp Pengungsi Jabalia, satu orang tewas dan delapan orang, termasuk anak-anak, terluka ketika sebuah sekolah yang menampung pengungsi dihantam. Dilaporkan juga bahwa di Beit Lahia, Deir al-Balah, dan Kamp Pengungsi Bureij, terdapat korban jiwa dalam serangan yang menargetkan tenda dan rumah,” imbuh laporan itu.

Pesawat tempur Israel juga melakukan serangan udara besar-besaran di barat laut Kota Gaza dan wilayah timur Khan Younis. Di beberapa daerah, peringatan evakuasi dikeluarkan, menyebabkan kepanikan dan gelombang pengungsian.

Kementerian Kesehatan Gaza mengatakan meskipun gencatan senjata yang mulai berlaku pada 10 Oktober, pelanggaran Israel terus berlanjut, dengan 425 warga Palestina tewas dan 1.206 luka-luka akibat pelanggaran tersebut.

Juru bicara Pertahanan Sipil Gaza, Mahmoud Basal, mengatakan bahwa menargetkan warga sipil dan tempat perlindungan merupakan pelanggaran hukum internasional yang jelas dan mendesak komunitas internasional untuk segera memberikan perlindungan bagi warga sipil.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
25 Kata-Kata Motivasi untuk Pejuang Skripsi, Bakar Semangat Agar Cepat Wisuda
• 5 jam lalukatadata.co.id
thumb
APBD Jabar Tersisa Rp500.000, KDM Sebut Kerjakan Layanan Dasar
• 6 jam lalubisnis.com
thumb
Paparkan Capaian, Bahlil Sebut 2025 Tahun Penuh Tantangan Bagi ESDM
• 3 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Warkop Sawargi di HI Kantongi Izin Usaha, Tapi Tak Boleh Pakai Badan Trotoar
• 10 jam lalukumparan.com
thumb
Arne Slot Bereaksi Keras Usai Liverpool Tahan Arsenal 0-0, Nama Conor Bradley Disorot
• 17 jam laluviva.co.id
Berhasil disimpan.