JAKARTA, DISWAY.ID — Menteri Haji dan Umrah Republik Indonesia, Mochamad Irfan Yusuf, menegaskan bahwa fokus penyelenggaraan ibadah Haji 1447 H/2026 M diarahkan agar berjalan tepat waktu, dengan layanan semakin berkualitas, serta perlindungan jemaah yang lebih kuat.
“Kemenhaj tidak hanya menyiapkan aspek teknis, tetapi juga memperkuat tata kelola, pengawasan, dan integritas penyelenggaraan haji secara menyeluruh,” ujar Menhaj RI dalam Media Briefing: Outlook Penyelenggaraan Haji Tahun 1447 H/2026 M di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, Kamis (8/1/2026).
BACA JUGA:Wamenhaj Tegaskan Komitmen Bersihkan Pengadaan Haji dari Praktik Rente dan Korupsi
Ia menekankan bahwa pelayanan jemaah menjadi prioritas utama dengan kepastian proses, kepatuhan regulasi, serta akuntabilitas.
“Setiap proses harus jelas, patuh terhadap regulasi, dan dapat dipertanggungjawabkan demi kenyamanan dan keselamatan jemaah,” tegasnya.
Persiapan Layanan
- Arab Saudi: Kemenhaj mengawal intensif akomodasi, konsumsi, dan transportasi melalui koordinasi dengan otoritas setempat agar sesuai standar dan tepat waktu.
- Dalam Negeri: Persiapan penerbangan, asrama haji, dan embarkasi dilakukan sejak awal bersama lintas kementerian, maskapai, dan pengelola bandara.
BACA JUGA:Kado Prabowo: Kampung Haji Indonesia di Mekkah, 500 Meter dari Masjidil Haram
Dalam kesempatan itu, juga disebutkan terkait pelunasan biaya haji reguler dan khusus yang dipantau ketat agar transparan dan terintegrasi dengan sistem layanan serta pemvisaan.
Begitu juga, dengan layanan kesehatan menjadi prioritas dengan pemenuhan istithaah, kesiapan tenaga medis, dan sistem kesehatan memadai di Tanah Air maupun Arab Saudi.
“Keselamatan jemaah adalah hal yang tidak bisa ditawar,” kata Menhaj.
Selanjutnya, rekrutmen petugas haji dilakukan transparan dan berbasis kompetensi.
Pendidikan serta pelatihan diperkuat agar siap menghadapi dinamika lapangan dan melayani jemaah rentan.
BACA JUGA:Kemenhaj Terapkan Formula Baru Pembagian Petugas Haji Khusus, Kuota Jemaah Lebih Optimal
- 1
- 2
- »

/https%3A%2F%2Fcdn-dam.kompas.id%2Fimages%2F2026%2F01%2F09%2F82bf22cc6770ea18c27589c01005b0cd-260109_merkurius.jpg)


