Rakorwil PSI Jatim Jadi Langkah Perbaikan Struktur Organisasi

suarasurabaya.net
13 jam lalu
Cover Berita

Perbaikan struktur organisasi menjadi topik penting dalam Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jatim.

Kaesang Pangarep Ketua Umum PSI bahkan mengatakan kalau perbaikan struktur organisasi saat ini telah mencapai 96 persen.

“Acara ini menjadi salah satu rangkaian kami untuk memperbaiki struktur PSI di tingkat kecamatan. Alhamdulillah saat ini sudah sampai 96 persen,” katanya, ditemui seusai Rakorwil PSI Jatim, Jumat (9/1/2026).

Capaian yang berhasil didapatkan Jatim ini, menurut Kaesang justru lebih bail dari wilayah lainnya. Bahkan tidak menutup kemungkinan bisa lebih baik dari Jawa Tengah.

“Kalau saya nih jujur, struktur PSI di Jawa Timur jauh lebih baik. Bahkan akan jauh lebih baik daripada Jawa Tengah, Insya Allah,” ungkapnya.

Saat ini, konsolidasi struktutal PSI telah sampai di tingkat kecamatan. Ke depannya, Kaesang berencana akan melanjutkan konsolidasi itu ke tingjat kelurahan hingga dusun.

“Supaya manfaat PSI bisa terasa sampai ke masyarakat di akar rumput,” tambahnya.

Dia melanjutkan, dengan struktural yang makin solid PSI akan semakon percaya diri mengejat target 100 kursi di DPRD Kabupaten/Kota dan 8 kursi di tingkat provinsi.

Selain itu, Kaesang juga menarget agar anak muda bisa ikut terlibat dalam hal politik.

“Mungkin memang tidak mau berpartisipasi langsung, tapi setidaknya datang untuk nanti nyoblos di Pemilu. Mau nyoblos siapapun nggak masalah, yang penting datang untuk berpartisipasi,” tutupnya.(kir/wld/iss)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Indonesia satu grup dengan Malaysia dalam Kejuaraan Beregu Asia 2026
• 3 jam laluantaranews.com
thumb
Soal Pelaporan Pandji ke Polisi, NU Bantah Punya Punya Organisasi Bernama Angkatan Muda Nahdlatul Ulama
• 19 jam lalurealita.co
thumb
Farhan Buka Balai Kota untuk Arena Nobar El Classico Persib vs Persija
• 21 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Ketika Swasembada Pangan Tak Lagi Bisa Ditunda
• 8 jam lalukumparan.com
thumb
Kemacetan di Tanjung Priok Mulai Terurai Malam Ini, Lalin Normal Lagi
• 13 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.