Eks Kajari Bekasi Eddy Sumarman Jelaskan Proyek Seret Ade Kuswara Cs

metrotvnews.com
12 jam lalu
Cover Berita

Jakarta: Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) rampung memeriksa eks Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Bekasi Eddy Sumarman, hari ini, 9 Januari 2026. Saksi itu diminta menjelaskan soal pengurusan perkara yang berkaitan dengan Bupati nonaktif Bekasi Ade Kuswara Kunang (ADK).

“Pemeriksaan hari ini, terkait dengan pengetahuan saksi mengenai perkara-perkara di Kejaksaan Negeri Kabupaten Bekasi, yang melibatkan para pihak yang ditetapkan tersangka oleh KPK,” kata juru bicara KPK Budi Prasetyo melalui keterangan tertulis, Jumat, 9 Januari 2026.

Budi menjelaskan, informasi itu juga diulik dengan memeriksa Kepala Subseksi Penuntutan, Eksekusi, dan Eksaminasi Kejari Kabupaten Bekasi Rizky Putradinata dan Kepala Seksi Tindak P{idana Khusus Kejari Kabupaten Bekasi Ronald Thomas Mendrofa.

Budi enggan memerinci perkara di Kejari Kabupaten Bekasi yang dikaitkan dengan Ade Kuswara cs. Informasi dari tiga tersangka itu dikaitkan dengan kasus dugaan suap ijon perkara di Kabupaten Bekasi.

Baca Juga :

KPK Dalami Peran Eks Kajari Kabupaten Bekasi di Kasus Ijon Proyek
Dalam pemeriksaan ini, KPK sejatinya memanggil tiga saksi itu di Gedung Merah Putih. Namun, lokasi permintaan keterangan tiba-tiba diubah menjadi di Pusdiklat Kejaksaan, Jakarta Timur.

“Karena dilakukan pemeriksaan bersama dengan JAMWAS Kejaksaan Agung,” ucap Budi.

Bupati nonaktif Bekasi, Ade Kuswara Kunang. Foto: Antara.

KPK menetapkan tiga tersangka dalam kasus dugaan suap ijon proyek, yaitu Bupati nonaktif Bekasi Ade Kuswara Kunang (ADK) dan Bapaknya HM Kunang (HMK), dan pihak swasta Sarjan (SRJ).

Dalam kasus ini, Ade Kuswara dan Bapaknya disangkakan melanggar Pasal 12 a atau Pasal 11 dan Pasal 12B UU Tipikor jo. Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP serta Pasal 5 ayat (1) huruf a atau b atau Pasal 13 UU TPK jo. Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.

Sementara itu, Sarjan disangkakan melanggar Pasal 5 ayat (1) huruf a atau b atau Pasal 13 UU TPK. 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kajari Anambas Terpukau Pesona Rafflesia, Serukan Perlindungan Total Hutan Indonesia
• 5 jam lalutvrinews.com
thumb
Indeks Penyelenggaraan Ketentraman dan Ketertiban Umum 2025 Pemprov Sulsel Raih Peringkat Ketiga Nasional
• 23 jam laluharianfajar
thumb
Trump Singgung Kartel Narkoba di Meksiko, Presiden Sheinbaum Bilang Begini
• 14 jam laludetik.com
thumb
Polda NTT Tetapkan Nakhoda dan ABK Tersangka Kecelakaan Maut KM Putri Sakinah
• 20 jam lalurctiplus.com
thumb
BMKG Peringatkan Potensi Hujan Lebat di NTB hingga 15 Januari 2026
• 15 jam lalumetrotvnews.com
Berhasil disimpan.