Kemitraan ini ditandai dengan penandatanganan untuk mempercepat penguatan ekosistem infrastruktur digital Indonesia. Tujuannya adalah menjadikan ekosistem tersebut lebih tangguh, inklusif, dan siap menghadapi tantangan ekonomi digital di masa depan.
Kerja sama strategis ini berupaya mengintegrasikan potensi besar kedua organisasi. Dengan menyelaraskan visi APJATEL ke dalam ekosistem Digital Realty Bersama yang dinamis, sinergi ini diproyeksikan akan memperluas cakupan konektivitas dan standardisasi infrastruktur di Indonesia. Hal ini memungkinkan para penyelenggara jaringan untuk berkolaborasi lebih dalam di dalam ekosistem yang terintegrasi secara global.
Andha Yudha Permana, Business & Commercial Director Digital Realty Bersama, menyampaikan bahwa kolaborasi adalah kunci transformasi dan langkah ini mempertegas posisi perusahaan sebagai pusat konektivitas vital (vital connectivity hub).
"Dengan mensinergikan jaringan para pelaku industri di bawah naungan APJATEL ke dalam ekosistem PlatformDIGITAL° kami yang berstandar global, kami menciptakan lingkungan yang lebih kaya bagi semua pihak untuk saling terhubung, berinovasi, dan memberikan layanan berkualitas tinggi bagi seluruh masyarakat Indonesia," ujarnya.
Sementara itu, Jerry Mangasas Siregar, Ketua Umum APJATEL, menyatakan bahwa kolaborasi ini merupakan langkah konkret bagi penyelenggara jaringan di Indonesia untuk memanfaatkan ekosistem pusat data global yang sangat terinterkoneksi. Menurutnya, ini adalah momentum penting untuk mengatasi tantangan konektivitas dan memastikan infrastruktur jaringan semakin solid dan efisien dalam mendistribusikan data ke seluruh penjuru Indonesia.
Kemitraan ini dipandang sebagai pondasi kuat dan katalisator bagi pertumbuhan ekosistem digital nasional di tahun 2026. Kerja sama ini sekaligus mendukung visi pemerintah dalam mempercepat transformasi digital Indonesia melalui standar infrastruktur kelas dunia, yang pada akhirnya mampu mendukung pertumbuhan ekonomi digital yang berkelanjutan dan inklusif.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(MMI)



