Terlalu Berharap, 3 Zodiak Ini Disebut Paling Rentan Patah Hati

tabloidbintang.com
1 hari lalu
Cover Berita

TABLOIDBINTANG.COM - Patah hati bukan hanya soal cinta yang kandas, tetapi juga tentang ekspektasi yang terlalu tinggi.

Tanpa disadari, sebagian orang kerap menaruh harapan berlebihan hingga akhirnya harus menelan kekecewaan mendalam ketika kenyataan tak sesuai bayangan.

Dalam astrologi, karakter dan cara seseorang menyikapi hubungan sering dikaitkan dengan zodiaknya.

Beberapa zodiak dikenal memiliki kecenderungan berharap terlalu tinggi, sehingga lebih rentan mengalami patah hati. Berikut tiga zodiak yang disebut paling sering kecewa karena ekspektasi sendiri.

Capricorn

Capricorn dikenal sebagai pribadi serius dan tulus dalam menjalin hubungan. Namun, di balik sikapnya yang tenang, Capricorn kerap menafsirkan kebaikan orang lain secara berlebihan.

Keramahan atau perhatian kecil sering dianggap sebagai tanda cinta. Ketika kenyataan tak seindah harapan, Capricorn bisa merasa sangat terpukul dan sulit menerima keadaan.

Leo

Leo memiliki standar tinggi, termasuk dalam urusan asmara. Zodiak berlambang singa ini cenderung berharap hubungan berjalan sesuai impiannya.

Saat realita tak sejalan dengan harapan, Leo mudah tersulut emosi dan merasa dikecewakan. Tak jarang, rasa sakit hati membuat Leo menyalahkan keadaan, bahkan orang di sekitarnya.

Libra

Libra dikenal berhati lembut dan penuh empati. Sayangnya, sifat ini kerap membuatnya menilai kebaikan orang lain terlalu dalam.

Libra mudah terbawa perasaan dan percaya bahwa perhatian yang diterimanya tulus. Ketika menyadari tidak semua kebaikan berangkat dari niat yang sama, Libra pun harus menghadapi rasa kecewa dan patah hati.

Meski begitu, patah hati bukan akhir segalanya. Dengan mengelola ekspektasi dan lebih mengenal diri sendiri, setiap zodiak tetap bisa membangun hubungan yang sehat dan realistis.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
3 Catatan Menarik Setelah PSIM Gilas Madura United di BRI Super League: Kemenangan Istimewa Laskar Mataram!
• 22 jam lalubola.com
thumb
Momen Akrab Puan dan Prananda Cium Pipi Megawati Saat Rakernas PDIP
• 2 jam laludetik.com
thumb
Merasa Ditipu Grup Sinyal hingga Rp 3 Miliar, Investor Laporkan Trader Saham dan Kripto
• 5 jam laluliputan6.com
thumb
Kronologi Polisi Curi Motor Teman Sesama Polisi saat Salat di Polresta Deli Serdang, Dijual Seharga Rp 9,5 Juta
• 11 jam lalugrid.id
thumb
Pramono Ajukan RS Sumber Waras Jadi PSN: Tinggal Tunggu Persetujuan Presiden
• 10 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.