Jadi Algojo, Arya Saloka Belajar Beladiri sampai Turunkan Berat Badan

genpi.co
18 jam lalu
Cover Berita

GenPI.co - Aktor Arya Saloka benar-benar mempersiapkan diri dengan maksimal sebelum menjalani syuting film Algojo.

Arya Saloka mempelajari bela diri selama dua bulan agar aktingnya dalam film Algojo maksimal.

Dia mengaku belajar beberapa teknik dasar, seperti cara menyerang, sebelum syuting film Algojo dilakukan.

Selain itu, Arya Saloka juga mengaku mempelajari cara jatuh yang benar bersama tim koreografi.

Dia mengikuti pola latihan secara profesional di bawah pengawasan Eka Rahmadia dan tim koreografer Piranha Stunt Indonesia.

Arya Saloka juga mengaku melakukan riset kepada orang-orang yang akrab dengan dunia jalanan.

Sebab, dia memerankan tokoh Zar, tukang antar jemput pekerja seks komersial (PSK) yang berhadapan dengan kelompok kriminal

“Ternyata gaya bicara, istilah-istilah yang dipakai, sampai gesture itu punya ciri khasnya sendiri. Saya harus benar-benar menyerap itu semua supaya Zar terasa hidup," kata Arya beberapa waktu lalu.

Tidak hanya mempelajari beladiri, Arya Saloka juga mengubah penampilannya demi film Algojo. 

Arya Saloka kini tampil lebih ramping. Dia mengaku berat badannya turun beberapa kilogram.

"Rasanya berat, tetapi perubahan fisik ini penting untuk menunjukkan perjalanan Zar yang keras," kata Arya Saloka. (ant)

 

Tonton Video viral berikut:


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Doa Boiyen Rayakan Ulang Tahun di Tengah Kasus Sang Suami
• 3 jam laluinsertlive.com
thumb
PDIP soal Kritik Program Prabowo-Gibran: Kami Partai Penyeimbang
• 14 jam lalubisnis.com
thumb
Keajaiban Piala FA, Klub Kasta Keenam Inggris Hancurkan Juara Bertahan Crystal Palace
• 12 jam laluviva.co.id
thumb
Presiden Kolombia Sebut AS Siap-siap Luncurkan Operasi Militer
• 11 jam laluidntimes.com
thumb
3 WNI Terjebak di Persembunyian Dajjal saat Saudi Serang Yaman Dievakuasi
• 4 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.