Komdigi Blokir Sementara Akses Grok, Minta X Segera Klarifikasi

viva.co.id
10 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, VIVA – Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) memutuskan sementara akses terhadap layanan AI milik Elon Musk, Grok di Indonesia. 

Langkah tersebut diambil menyusul kekhawatiran atas maraknya konten pornografi palsu atau deepfake yang dihasilkan oleh Grok.

Baca Juga :
Apa Itu Grok AI? Kecerdasan Buatan yang Disorot karena Modifikasi Foto Tak Senonoh
Polri Ingatkan Penyalahgunaan Grok AI untuk Konten Asusila Masuk Pidana

"Demi melindungi perempuan, anak, dan seluruh masyarakat dari risiko konten pornografi palsu yang dihasilkan menggunakan teknologi kecerdasan artifisial, Pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Digital melakukan pemutusan akses sementara terhadap aplikasi Grok," kata Menkomdigi, Meutya Hafid, Sabtu, 10 Januari 2026. 

Pemerintah, kata Meutya, menilai praktik deepfake seksual ini sebagai suatu pelanggaran serius terhadap hak asasi manusia.

"Pemerintah memandang praktik deepfake seksual nonkonsensual sebagai pelanggaran serius terhadap hak asasi manusia, martabat, serta keamanan warga negara di ruang digital," tuturnya.

Lebih lanjut, Meutya menjelaskan, pihaknya telah meminta platform X untuk segera memberikan klarifikasi atas dampak negatif dari Grok.

"Kementerian Komunikasi dan Digital juga juga telah meminta Platform X untuk segera hadir guna memberikan klarifikasi terkait dampak negatif penggunaan Grok," pungkas dia. 

Baca Juga :
Alexander Sabar Ancam Blokir X
Kemkomdigi Siagakan Balmon SFR Jelang Tahun Baru 2026, Ini Tugasnya
Undang-Undang Baru Berlaku 1 Januari 2026: Sebar Video Porno Dipenjara 15 Hari, Denda Rp12 Juta

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Fenomena Lampu Hijau Melintas di Langit, Benda Apakah Itu?
• 8 jam lalufajar.co.id
thumb
BRI Super League: Debut Manis Bernardo Tavares, Persebaya Taklukkan Malut United
• 20 jam lalubola.com
thumb
Terjadi Lagi, Kasus Pengusiran dan Pembongkaran Rumah Nenek Kushayatun di Tegal | GP
• 20 jam lalukompas.tv
thumb
Megawati Dorong Politik Berbasis Kearifan Lokal: Peradaban Diukur dari Cara Menghormati Bumi
• 17 jam lalusuara.com
thumb
Yakin Max Verstappen Bisa Menjadi Tandem yang Baik, Gabriel Bortoleto sebut Juara Dunia 4 Kali Itu Punya Kemampuan...
• 21 jam lalutvonenews.com
Berhasil disimpan.