Pantau - Timnas Mesir memastikan langkah ke babak semifinal Piala Afrika 2025 setelah mengalahkan Pantai Gading dengan skor tipis 3-2 dalam laga perempat final yang berlangsung di Stadion Adrar, Minggu dini hari WIB.
Tiga gol kemenangan Mesir dicetak oleh Omar Marmoush, Rami Rabia, dan Mohamed Salah, sementara dua gol balasan Pantai Gading berasal dari gol bunuh diri Ahmed Fatouh dan sontekan Guela Doue.
Mesir Langsung Tancap Gas, Salah Cetak Gol KetigaMesir tampil agresif sejak awal pertandingan dan langsung membuka keunggulan saat laga baru berjalan empat menit.
Omar Marmoush mencetak gol pembuka setelah merebut bola di depan kotak penalti lawan dan melepaskan tembakan keras yang gagal dihalau kiper Yahia Fofana.
Gol cepat ini membuat permainan Mesir semakin percaya diri.
Pada menit ke-32, Rami Rabia menggandakan keunggulan Mesir melalui sundulan akurat memanfaatkan umpan sepak pojok dari Mohamed Salah.
Namun, Pantai Gading berhasil memperkecil ketertinggalan pada menit ke-40 setelah Ahmed Fatouh melakukan gol bunuh diri akibat salah mengantisipasi umpan silang lawan.
Skor 2-1 bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Mesir kembali menekan dan berhasil menambah keunggulan pada menit ke-52.
Mohamed Salah mencetak gol ketiga melalui sepakan terukur setelah menerima umpan silang dari Emam Ashour di sisi kanan.
Pantai Gading tidak menyerah begitu saja dan kembali memperkecil kedudukan pada menit ke-73 lewat gol Guela Doue yang memanfaatkan kemelut di depan gawang hasil situasi sepak pojok.
Mesir menunjukkan permainan disiplin di sisa waktu pertandingan dan berhasil mempertahankan keunggulan hingga peluit akhir.
Tantang Senegal di SemifinalDengan kemenangan ini, Mesir lolos ke babak semifinal Piala Afrika 2025.
Mohamed Salah dan rekan-rekan dijadwalkan akan menghadapi Senegal pada Kamis, 15 Januari pukul 00.00 WIB.



