20 Kontainer Udang Asal RI Tertahan di AS, Lolos Berkat Sertifikat dari KKP

kumparan.com
14 jam lalu
Cover Berita

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memastikan produk perikanan Indonesia tetap diterima di pasar global melalui penerbitan Sertifikat Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (SMKHP). Sertifikat ini menjadi dokumen resmi yang diakui otoritas negara tujuan ekspor sebagai bukti pemenuhan standar mutu dan keamanan pangan.

Kepala Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan KKP, Ishartini, mengatakan SMKHP berfungsi sebagai pernyataan resmi pemerintah atas proses produksi perikanan Indonesia yang telah sesuai standar internasional.

"SMKHP sebagai official declaration yang dibutuhkan otoritas negara tujuan bahwa produk perikanan dihasilkan melalui proses rantai produksi yang sesuai dengan standar sanitasi, higiene serta keamanan pangan global sehingga memenuhi ALOP atau apropriate level of protection pangan di negara tersebut dan dengan mudah masuk pasar mereka,” kata Ishartini dalam keterangan tertulis, dikutip pada Minggu (11/1).

Ishartini mencontohkan peristiwa terbaru ekspor 20 kontainer udang beku asal Surabaya yang sempat tertahan di salah satu pelabuhan Amerika Serikat (AS). Pengiriman tersebut akhirnya dilepas setelah perusahaan eksportir menunjukkan dokumen SMKHP dan dikonfirmasi langsung oleh Badan Mutu KKP.

Total volume ekspor udang yang berhasil diselamatkan melalui penerbitan SMKHP itu mencapai 263 ribu ton dengan nilai sekitar Rp 63,4 miliar.

Pernyataan Ishartini itu dibenarkan oleh Manajer Ekspor dan Impor PT Bumi Menara Internusa (BMI), Clorinda. Kontainer yang dimaksud Ishartini adalah milik PT BMI.

"Waktu itu ada shipment kami sebanyak 20 kontainer udang beku yang tertahan di Pelabuhan Chicago Amerika Serikat, lalu FDA kirim email notifikasi kepada kami melalui Customs Broker mengatakan bahwa ada dokumen yang belum lengkap kemudian setelah kami kirimkan SMKHP yang diterbitkan UPT Badan Mutu Surabaya I akhirnya hari itu juga semua kontainer dirilis oleh FDA,” cerita Clorinda.

Bagi eksportir yang mau mengurus SMKHP sudah bisa secara online melalui aplikasi Siap Mutu. Aplikasi itu juga terkoneksi Indonesia National Single Window (INSW).


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Sering Diabaikan Saat Check-in Hotel, Lakukan Ini Cegah Bahaya Datang
• 20 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
KPK OTT Pegawai Pajak, Begini Kronologi Lengkap Dugaan Suap di KPP Madya Jakut
• 15 jam lalubisnis.com
thumb
Bojan Hodak Sindir Penunjukkan Pengadil Asing pada Duel Persib Vs Persija: Kalau di Jakarta Pakai Wasit Lokal
• 14 jam lalubola.com
thumb
Mendagri Salurkan Gerobak Dorong dan Bantuan Pangan ke Aceh Tamiang
• 9 jam laludetik.com
thumb
Gus Yaqut Tersangka Meski Kerugian Masih Dihitung, KPK: Bukti Sudah Tebal
• 9 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.