Geng Motor Kembali Teror Warga Makassar, Siswa SMA Kena Busur di Perut

fajar.co.id
9 jam lalu
Cover Berita

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Aksi brutal kawanan geng motor kembali meresahkan warga Kota Makassar. Kali ini, seorang remaja yang masih berstatus pelajar SMA menjadi korban.

Berdasarkan informasi yang didapatkan fajar.co.id, penyerangan menggunakan busur panah itu terjadi di Jalan Sultan Alauddin Lorong 2D, Kecamatan Tamalate, Sabtu (10/1/2026) dini hari.

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 03.35 Wita, tepatnya di samping showroom Honda Motor, Kelurahan Mangasa, Kecamatan Tamalate.

Korban diketahui berinisial AD (16), pelajar kelas I SMA yang berdomisili di Jalan Tidung 10 Kompleks Stellamaris, Kelurahan Karunrung, Kecamatan Rappocini.

Akibat serangan itu, busur panah menancap di bagian perut korban. AD pun mengalami luka serius dan harus dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara Makassar untuk mendapatkan perawatan medis intensif.

Kasi Humas Polrestabes Makassar, Kompol Wahiduddin, membenarkan adanya insiden penyerangan tersebut.

Ia menyebut pelaku diduga merupakan sekelompok pemuda yang beraksi menggunakan senjata tajam.

“Benar, telah terjadi penyerangan oleh kelompok bermotor yang mengakibatkan seorang pengendara sepeda motor mengalami luka akibat terkena busur panah,” ujar Wahid kepada fajar.co.id, Minggu (11/1/2026).

Dikatakan Wahid, peristiwa itu pertama kali diketahui oleh gabungan personel patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) yang sedang berjaga di Jalan AP Pettarani, tepatnya di depan Kantor Bapenda Sulsel.

Saat itu, polisi tengah melakukan patroli untuk mengantisipasi aksi balap liar yang kerap terjadi pada jam rawan dini hari.

Tidak berselang lama, dua pengendara sepeda motor yang berboncengan mendatangi petugas dan melaporkan adanya aksi penyerangan geng motor di kawasan Jalan Sultan Alauddin Lorong 2D.

Menerima laporan tersebut, gabungan personel KRYD Polsek Tamalate langsung bergerak menuju lokasi kejadian.

Namun, saat tiba di tempat kejadian perkara (TKP), kelompok geng motor pelaku penyerangan telah melarikan diri.

Sementara korban sudah lebih dulu dievakuasi ke RS Bhayangkara Makassar.

Sekitar pukul 04.22 Wita, personel KRYD Polsek Tamalate menyusul ke rumah sakit untuk memastikan kondisi korban.

Selain memantau perawatan medis, petugas juga meminta keterangan korban dan para saksi guna mengungkap kronologi kejadian.

Berdasarkan keterangan teman korban, sebelum kejadian keduanya tengah berboncengan sepeda motor sepulang dari menonton balap liar di Jalan AP Pettarani.

Dalam perjalanan pulang, mereka melintas melalui Jalan Sultan Alauddin 2, tepatnya di samping sebuah toko, lalu masuk ke Lorong 2D di samping showroom Honda Motor.

Saat hendak keluar dari lorong menuju Jalan Sultan Alauddin, korban dan temannya berpapasan dengan sekelompok geng motor yang melintas di depan showroom Honda.

Tanpa diduga, kelompok tersebut langsung melakukan penyerangan secara membabi buta terhadap warga di sekitar Lorong 2D.

Korban yang kebetulan melintas bersama temannya pun menjadi sasaran. Setelah melancarkan aksinya, kawanan geng motor itu langsung melarikan diri ke arah Kabupaten Gowa.

Korban kemudian dievakuasi oleh saksi bersama warga sekitar menuju RS Bhayangkara Makassar untuk mendapatkan pertolongan medis.

Wahid menegaskan, pihak kepolisian saat ini masih terus melakukan penyelidikan untuk mengungkap identitas dan keberadaan para pelaku.

“Kami masih mendalami kasus ini dan memburu para pelaku penyerangan. Kami mengimbau masyarakat agar segera melapor jika mengetahui informasi terkait keberadaan geng motor tersebut,” kuncinya.

(Muhsin/fajar)

Keterangan: Korban saat mendapatkan perawatan di RS Bhayangkara Makassar


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Menpora Optimistis Target 82 Emas ASEAN Para Games 2025 Tercapai
• 2 jam lalutvrinews.com
thumb
Persib Unggul 1-0 dari Persija di Babak 1, Berkat Gol Beckham
• 7 jam lalubisnis.com
thumb
Tony Wahyudi Kembali Pimpin PBSI Jatim, Targetkan Emas PON 2028
• 7 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Osimhen Bawa Nigeria Tundukkan Aljazair 2-0 dan Lolos ke Semifinal Piala Afrika 2025
• 17 jam lalupantau.com
thumb
Remaja di Jakbar Konvoi Sambil Tenteng Sajam, Ternyata Nyari Lawan Tawuran
• 1 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.