PERTANDINGAN Persib vs Persija menjadi penentuan tim yang menjadi juara paruh musim Super League 2025/2026. Maung Bandung keluar sebagai juara klasemen setelah menang atas Persija 1-0 di laga kandang, Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), hari ini.
Dengan meraih tambahan tiga poin, total Persib mengoleksi 38 poin untuk menjadi juara paruh musim, sedangkan Persija ada di posisi ketiga klasemen dengan 35 poin.
Gol kemenangan Persib dicetak pada menit kelima, Berguinho memberikan umpan dari sisi kanan sebelum disambar oleh Beckham Putra hingga tercipta gol.
Tertinggal di menit awal, Persija berusaha meningkatkan intensitas serangan. Beberapa kali Macan Kemayoran menekan pertahanan Persib, namun lini di belakang tuan rumah menangkalnya dengan baik.
Pada menit ke-20 Beckham Putra kembali membuat serangan melalui tendangan belakang, namun gagal menggandakan keunggulan.
Pada menit ke-37, peluang tercipta untuk Persija saat Maxwell lolos dari pengawalan bek Persib. Tetapi, kiper Teja Paku Alam dapat menangkal tembakan dari Maxwell.
Hingga peluit jeda pertandingan, Persija lebih menguasai permainan dan beberapa kali menusuk pertahanan Persib.
Pada babak kedua, Persija bermain dengan 10 orang sejak menit ke-52 akibat Bruno Tubarao terkena kartu merah. Ia menginjak kaki Beckham Putra.
Macan Kemayoran nyaris menyamakan kedudukan, ketika tendangan bebas Allano mengarah ke gawang Persib pada menit ke-60. Namun, kiper Teja Paku Alam lagi-lagi menepis bola.
Skor 1-0 tak berubah hingga peluit panjang dibunyikan. (Ant/H-4)



