JAKARTA, DISWAY.ID - Siap-siap registrasi akun SNPMB 2026 untuk siswa akan dibuka besok Senin, 12 Januari 2026.
Siswa kelas 12 SMA/SMK sederajat yang menjadi siswa eligible dan akan mendaftar SNBP atau SNBT sudah bisa membuat akun Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2026.
Melansir dari media sosial Instagram resmi @snpmb_id, pembuatan akun bisa dilakukan sampai tanggal 18 Februari 2026.
BACA JUGA:Link dan Cara Pengisian PDSS untuk SNBP 2026, Mulai 5 Januari-2 Februari di pdss.snpmb.id
Usai registrasi akun, pendaftaran SNBP 2026 akan dibuka pada tanggal 3 Februari 2026.
Sedangkan, UTBK SNBT 2026 dimulai pada tanggal 25 Maret sampai 7 April 2026.
Supaya lebih mudah ketika melakukan pendaftaran SNBP yang dimulai pukul 15.00 WIB di seluruh Indonesia, simak beberapa cara untuk registrasi akun SNPMB 2026.
Cara Registrasi Akun SNPMB 2026Siswa dapat melakukan registrasi akun dengan mengikuti cara-cara di bawah ini:
BACA JUGA:Simak Tata Cara Registrasi Akun SNPMB 2026 untuk Sekolah, Dibuka Hari ini
- Pertama, siswa masuk terlebih dahulu melalui link registrasi SNPMB 2025 hhttps://portal.snpmb.id/.
- Kemudian, klik daftar Akun, Klik tombol daftar pada bagian siswa, lalu Isi NISN, NPSN, dan tanggal lahir, kemudian tekan tombol selanjutnya
- Setelah itu, cek kembali seluruh data NISN, NPSN dan tanggal lahir serta masukkan email, password dan konfirmasi password
- Jika sudah dan dicek secara teliti, siswa dapat langsung submit dan akan muncul notifikasi aktivasi akun melalui email
- Jangan lupa cek kotak masuk email untuk melakukan pengaktifan akun atau aktivasi
- Masuk kembali ke laman registrasi dengan mengisi email dan password untuk masuk ke akun SNPMB Verifikasi dan validasi data.
- Klik tombol Perbarui Data lakukan validasi data
- Berikutnya, masuk kembali ke laman registrasi dengan mengisi email dan password untuk masuk ke akun SNPMB Verifikasi dan validasi data.
- Selanjutnya, klik tombol Perbarui Data lakukan validasi data
BACA JUGA:Daftar Tanggal Penting Jadwal SNBP 2026, Ada Aturan Baru di SNPMB 2026
- Jika data tidak valid, laporkan kesalahan ke pihak sekolah agar dilakukan koreksi data pada dapodik/emis dan melaporkan hasilnya ke pusdatin/pendis.
- Setelah koreksi dari sekolah selesai, maka ulangi kembali langkah-langkah verifikasi serta validasi sampai data valid.
- Jika sudah valid, maka isikan biodata yang diminta.
- Lalu, unggah dan atur pasfoto terbaru atau 3 bulan terakhir dengan ketentuan yang berlaku
- Terakhir, siswa dapat simpan permanen dan unduh bukti registrasi akun SNPMB agar dapat menyelesaikan seluruh proses registrasi.
Supaya siswa lebih siap dalam menghadapi SNBP 2026 nanti, simak jadwal lengkap seleksi nasional tersebut, meliputi:
BACA JUGA:2 Cara dan Link Resmi Cek Kuota Sekolah SNBP 2026, Intip Besaran Sesuai Akreditasi
- Pengumuman kuota sekolah: 29 Desember 2025
- Masa sanggah: 29 Desember 2025 – 15 Januari 2026
- Registrasi akun SNPMB sekolah: 5 – 26 Januari 2026
- Pengisian PDSS oleh Sekolah: 5 Januari – 2 Februari 2026
- Registrasi akun SNPMB siswa: 12 Januari – 18 Februari 2026
- Pendaftaran SNBP: 3 - 18 Februari 2026
- Pengumuman hasil SNBP: 31 Maret 2026
- Masa unduh kartu peserta SNBP: 3 Februari - 30 April 2026

/https%3A%2F%2Fcdn-dam.kompas.id%2Fphoto%2Fori%2F2025%2F01%2F08%2F3d1fdc57-e236-4349-abc0-1ac29b553579.jpg)



