Titik-titik Banjir di Jakarta Imbas Hujan Deras Senin Pagi

detik.com
6 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Total enam RT di Jakarta saat ini tergenang banjir usai hujan deras mengguyur sejak dini hari tadi. Wilayah yang terdampak paling banyak terdapat di Jakarta Selatan.

"BPBD mencatat saat ini terdapat enam RT dan empat ruas jalan tergenang," kata Kepala BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji, kepada wartawan, Senin (12/1/2026).

Salah satu titik banjir terdapat di wilayah Duren Tiga, Jakarta Selatan. Satu RT di wilayah ini banjir dengan ketinggian air mencapai 40 cm.

Baca juga: Kali Krukut Meluap Imbas Hujan Deras, 3 RT di Jaksel Kebanjiran

Di wilayah Pasar Minggu tercatat ada tiga RT yang banjir. Ketinggian air di wilayah terdampak masing-masing berkisar 40 sampai 90 cm.

"Situasi: masih dalam penanganan," ujar Isnawa.

Titik banjir juga terdapat di Kelurahan Tanjung Priok, Jakarta Utara. Ada dua RT yang tergenang dengan tinggi air berkisar 20 cm.

Baca juga: Ada Genangan di Jalan Arteri, Lalin Tol Cengkareng Macet 1 Kilometer

Selain enam RT, banjir juga menggenangi empat ruas jalan di Jakarta. Jalan-jalan yang tergenang itu berada di wilayah Jakarta Utara.

Daftar ruas jalan yang tergenang banjir di Jakarta Utara pagi ini:

Jl. Anggrek, Kel. Rawa Badak Utara
Jl. Walang Baru VII A, Kel. Tugu Utara
Jl. Rorotan 10, Kel. Rorotan Depan Masjid Tanwirul Ikhsan, Kel. Rorotan
Jl. Taman Stasiun, Kel. Tanjung Priok




(ygs/imk)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Banjir Terjang Donggala, Enam Desa di Kecamatan Sindue Terdampak dan Akses Jalan Terputus
• 17 jam lalupantau.com
thumb
12 Makanan dan Minuman yang Bisa Menambah Berat Badan Tanpa Disadari
• 7 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
5 Vitamin untuk Bantu Jaga Daya Tahan Tubuh di Cuaca Tak Menentu
• 5 jam lalukumparan.com
thumb
Indonesia Tetap Tegaskan Somaliland Bagian Kedaulatan Somalia, Kembali Kecam Keras Israel
• 16 jam lalukompas.tv
thumb
Nobar Berujung Bentrok, Suporter Persib dan Persija Ricuh di Depok
• 17 jam laluliputan6.com
Berhasil disimpan.