Jeddah, ERANASIONAL.COM – Barcelona memenangkan Piala Super Spanyol 2026 usai mengalahkan Real Madrid dalam laga seru di King Abdullah Sports City di Jeddah, Arab Saudi. Barca menang 3-2 dari El Real.
Gol Barca dicetak brace Raphinha di menit 36, 73 dan Robert Lewandowski 45+4.
Sedangkan gol Madrid dicetak Vinicius Junior 45+2 dan Gonzalo Garcia 45+7.
Dari statistik laga, Barcelona memegang ball possession dengan 67 persen. Sementara, Real Madrid 33 persen.
Untuk jumlah shots, Barcelona mencatatkan 14 tendangan yang di antaranya 8 shots on target. El Real membuat shots 10 kali dengan 8 di antaranya shots on target ke arah gawang Barca.
Mengutip dari Football Espana, Senin, (12/1/2026), kedua tim menampilkan permainan yang stagnan di awal babak pertama.
Baik Barca dan Madrid sama-sama minim peluang. Tercatat hanya satu peluang emas dari dua tim raksasa Liga Spanyol itu.
Salah satu peluang Madrid yaitu dari momen Vincius Junior yang lolos dari penjagaan lini belakang Barca. Tapi, tendangan winger asal Brasil itu berhasil ditepis Joan Garcia.
Giliran Barca melalui Raphinha yang menyia-nyiakan peluang emas. Umpan matang dan terukur dari Lamine Yamal gagal dimanfaatkan Raphinha.
Namun, pemain 29 tahun itu menebus kesalahannya dengan gol pembuka. Setelah menerima bola dari Fermin Lopez, Raphinha menusuk ke kotak penalti Madrid.
Tendangan Raphinha berhasil melesat ke sudut jauh gawang Thibaut Courtois. Gol itu sudah diprediksi bakal tercipta untuk Barcelona.
Pasalnya, skuad asuhan Hansi Flick itu sebagian besar mengendalikan jalannya pertandingan.
Namun, keunggulan Barca hanya bertahan 10 menit. Vinicius mencetak gol penyama kedudukan di akhir babak pertama untuk Madrid. Gol yang dicetak pemain 25 tahun itu pun bisa dibilang spektakuler.
Tapi, pertandingan terus berlanjut dengan Barca yang melancarkan serangan seporadis. Sementara, Madrid mengandalkan serangan balik cepat.
Dua gol tambahan tercipta sebelum peluit babak pertama dibunyikan wasit. Penyerang Barca Robert Lewandowski membawa Barcelona kembali unggul di menit 45+4.
Keunggulan Barca tak berlangsung lama. Gol balasan Madrid dicetak Gonzalo Garcia di menit 45+7 sehingga skor pertandingan menjadi 2-2 saat turun minum.
Memasuki babak kedua, Barcelona kesulitan untuk menyamai performa mereka seperti babak pertama. Namun, pada akhirnya mereka dapat gol penentu.
Bola jatuh ke kaki Raphinha di pinggir kotak penalti. Winger lincah asal Brasil itu pun melepaskan tendangan yang membentur pemain lawan dan melesat melewati Courtois.
Dengan kemenangan atas Madrid di Piala Super Spanyol ini membuat Barca mengawali tahun 2026 dengan gemilang. []


:strip_icc()/kly-media-production/medias/5429073/original/001791400_1764572941-John_Herdman.jpg)

