Jakarta, tvOnenews.com - Hujan deras di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Senin (12/1/2026) ternyata menjadi berkah bagi PSBS Biak. Menjamu Bhayangkara FC di kala hujan deras, PSBS Biak justru menang dengan skor 4-1.
Kemenangan ini penting bagi PSBS Biak yang mengalami tren negatif dengan belum pernah menang sejak Desember 2025 lalu.
Hasil ini pun menutup putaran pertama dengan PSBS Biak berada di posisi 15 atas 16 poin dan Bhayangkara FC dengan 22 poin di posisi sembilan.
Hujan deras menemani pertandingan sejak awal laga. Laju bola yang lambat justru membuat Bhayangkara FC kesulitan membaca pergerakan serangan PSBS Biak.
Alhasil, gol pertama pun berasal dari Sandro Anibal di menit 25 menjadi awal terbukanya kran gol. Memanfaatkan kekacauan Bhayangkara FC, Mohcine Hassan menggandakan keunggulan dengan gol kedua bagi PSBS Biak.
Skor 2-0 atas keunggulan tuan rumah terjadi di menit 37. Tak mau berpuas diri, Ruyery Bianco justru kembali mencetak gol ketiga bagi PSBS Biak di menit 45.
Jelang peluit akhir babak pertama, PSBS Biak malah mencatatkan gol keempat. Kali ini, ada Luquinhas yang mencetak gol di menit 45+8 sekaligus menutup turun minum.
Awal babak kedua, rotasi besar-besaran dilakukan oleh Paul Munster. Dia memasukkan Ilija Spasojevic, M Ferarri dan Stjepan Plazonja demi mengejar ketertinggalan.
Alhasil, babak kedua lebih banyak diisi serangan bertubi-tubi dari Bhayangkara FC. Hingga akhirnya Ilija Spasojevic mencetak gol penghibur di menit 80.
Wasit memberikan tambahan waktu enam menit untuk menutup akhir pertandingan PSBS Biak dan Bhayangkara FC. Skor 4-1 atas kemenangan PSBS Biak dari Bhayangkara FC pun menutup laga di sore hari ini.
Kemenangan penting PSBS Biak ini pun menjadi modal untuk membuka putaran kedua nanti dengan melawan juara paruh musim, Persib Bandung pada Minggu, 25 Januari 2026.
Sementara itu, Bhayangkara FC akan melakoni laga tandang lainnya dengan melawan Persit pada Sabtu, 24 Januari 2026 mendatang.
Berikut Daftar Susunan Pemain PSBS Biak Vs Bhayangkara FC:PSBS Biak: Kadu Monteiro, Arif Budoyono, Nurhidayat, Sandro Sene, Ruyery Alfonso, Mohcine Hassan, Cladio Luquinhas, Eduardo Barbosa, Damianus Adiman, Pablo Andrade, dan Heri Susanto.


