Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPP Bidang Politik PDI Perjuangan Puan Maharani menegaskan sikap partainya sebagai penyeimbang pemerintahan Prabowo-Gibran. Di hadapan ribuan kader Banteng, Puan memaparkan makna serta posisi strategis PDI Perjuangan sebagai partai penyeimbang dalam sistem demokrasi Indonesia.
“Posisi partai politik di luar partai-partai kabinet pemerintah pada dasarnya adalah penyeimbang kekuasaan dalam sistem demokrasi. Perannya adalah mengawal agar pemerintahan berjalan sesuai konstitusi dan kepentingan rakyat,” kata Puan.
Advertisement
BACA JUGA: Puan Maharani Harap Natal 2025 Perkuat Solidaritas, Ajak Sambut Tahun Baru dengan Empati




