Selama 14 tahun, Edness by Kayla tumbuh sebagai brand fashion lokal asal Tanah Abang yang berjalan beriringan dengan perjalanan perempuan Indonesia khususnya ibu-ibu dalam tetap berkarya, mandiri, dan percaya diri.
Momen tersebut ditegaskan melalui Reseller Gathering & Launching Koleksi Lebaran yang digelar di Jakarta pada Minggu (11/1/2026), sekaligus menjadi ruang kebersamaan menjelang Ramadan, Beauty.
Acara ini menandai perjalanan panjang Edness by Kayla sejak berdiri pada 2011, sekaligus menjadi ajang mempertemukan para reseller perempuan yang selama ini menjadi tulang punggung pertumbuhan brand.
Di kesempatan yang sama, Edness by Kayla memperkenalkan Kayla Pranesti Wardana (21) sebagai co-founder yang kini terlibat aktif dalam pengembangan brand, khususnya pada strategi ekspansi digital.
Founder Edness by Kayla, Nes Nelya, menyampaikan bahwa peran generasi muda menjadi bagian dari adaptasi brand terhadap perubahan zaman, tanpa menggeser peran reseller.
“Dalam kesempatan tersebut, Edness by Kayla juga memperkenalkan Kayla Pranesti Wardana sebagai co-founder, yang baru berusia 21 tahun dan kini turut mengambil peran dalam pengembangan brand. Dengan semangat generasi muda, Kayla membawa pendekatan ekspansi digital untuk menjangkau segmen pasar yang lebih luas melalui kanal e-commerce, tanpa mengurangi peran reseller yang selama ini menjadi bagian penting dari perjalanan dan pertumbuhan brand,” ujarnya.
Menurut Nes, reseller tetap menjadi pilar utama Edness by Kayla. Program berjangka untuk reseller terus dikembangkan sebagai bentuk komitmen terhadap perempuan dan ibu yang telah tumbuh bersama brand ini selama bertahun-tahun.
“Selama 14 tahun, Edness by Kayla dapat tumbuh karena para reseller yang bagi kami bukan hanya mitra, tetapi sudah seperti keluarga,” tegasnya.
Kini, Edness by Kayla telah memiliki jaringan reseller di 36 kota di Indonesia dan merambah pasar internasional, termasuk Malaysia, Singapura, Thailand, Taiwan, dan Brunei.
Dalam gathering tersebut, brand ini juga memperkenalkan koleksi Lebaran bertema Timeless Raya, yang menghadirkan warna lembut, siluet nyaman, dan desain yang mudah dipadupadankan untuk berbagai momen Hari Raya.
Memasuki 2026, Edness by Kayla membuka peluang affiliate sebagai bentuk dukungan bagi perempuan dan generasi muda untuk berdaya melalui platform digital. Kayla terlibat langsung dalam proses kreatif koleksi Lebaran, mulai dari pemilihan bahan hingga model pakaian.
“Kami menyadari bahwa perubahan adalah bagian dari perjalanan,” ungkap Nes Nelya, menegaskan arah brand yang terus tumbuh bersama perempuan Indonesia.





