Ekonom: Kriminalisasi Powell Jadi Ancaman Terhadap Independensi The Fed

wartaekonomi.co.id
11 jam lalu
Cover Berita
Warta Ekonomi, Jakarta -

Kepala ekonom Goldman Sachs Jan Hatzius mengingatkan bahwa investor tengah menyoroti ancaman terhadap independensi dari Federal Reserve (The Fed). Hal ini menyusul ancaman indikasi pidana terhadap Ketua The Fed, Jerome Powell.

Hatzius mengatakan bahwa hal tersebut akan mempengaruhi pertimbangan bank sentral dalam mengambil kebijakan moneter. Namun dirinya optimismis bahwa mereka akan tetap mengambil keputusan kebijakan moneter berdasarkan data ekonomi terbaru dari Amerika Serikat (AS).

Baca Juga: BI Umumkan Survei Keyakinan Konsumen Turun Tipis di Desember 2025

“Jelas ada lebih banyak kekhawatiran bahwa independensi bank sentral  berada di bawah tekanan, dengan kabar terbaru mengenai penyelidikan pidana terhadap Powell,” kata Hatzius, dilansir Selasa (13/1).

Namun Hatzius menegaskan keyakinannya bahwa sang ketua bank sentral tidak akan terpengaruh oleh tekanan politik dalam sisa masa jabatannya.

“Saya tidak ragu bahwa dia dalam sisa masa jabatannya sebagai ketua akan mengambil keputusan berdasarkan data ekonomi, dan tidak dipengaruhi keinginan untuk memangkas atau menahan suku bunga di luar arah data,” ujarnya.

Sebelumnya, pasar menyoroti memanasnya ketegangan dari Presiden Amerika Serikat, Donald Trump dan Ketua The Fed, Jerome Powell. 

Pemerintah Trump sebelumnya mengancam akan mengajukan indikasi pidana terhadap sang ketua bank sentral terkait kesaksiannya mengenai pembengkakan biaya proyek renovasi gedung dari The Fed.

Baca Juga: Bank Jambi Gelar Aksi Kepedulian Sosial di HUT ke-63

Powell menyebut ancaman tersebut sebagai dalih pemerintah untuk mendapatkan pengaruh lebih besar terhadap kebijakan suku bunga, seiring keinginan sang presiden memangkas suku bunga secara agresif.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Segera Meluncur, ES9 Akan Pecahkan Rekor sebagai Mobil Listrik Jenis SUV Terbesar Saat ini
• 4 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Terbaru! Banjir di Tol Sedyatmo Akses ke Bandara Soetta Surut, Lalu Lintas Ramai Lancar
• 6 jam lalukompas.tv
thumb
Tolak Negara Peringkat 65 FIFA, John Herdman Ungkap Alasan Berkelas Pilih Timnas Indonesia
• 4 jam lalutvonenews.com
thumb
Daftar Lengkap 19 Kajari Baru: Jaksa Agung Geser Jaksa Eks KPK ke Blitar
• 3 jam lalusuara.com
thumb
Dorong UMKM Naik Kelas, Transaksi Digital Mandiri Micro Fest 2025 Tumbuh 45%
• 20 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.