BPBD DKI Ingatkan Waspada Banjir Rob di Jakarta Sepekan ke Depan

okezone.com
8 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, mewanti-wanti masyarakat untuk mewaspadai potensi banjir pesisir atau rob di wilayah pesisir Ibu Kota, pada periode 13–20 Januari 2026.

"Waspada banjir pesisir Provinsi DKI Jakarta periode 13–20 Januari 2026," demikian keterangan BPBD melalui akun Instagram @bpbddkijakarta, dilihat Selasa (13/1/2026).

Baca Juga :
Banjir Jakarta: 11 RT Masih Terendam, Ribuan Warga Mengungsi

BPBD menyebutkan, berdasarkan informasi dari BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I Maritim Tanjung Priok terkait Peringatan Dini Banjir Pesisir (Rob) pada periode tersebut, terdapat fenomena pasang maksimum air laut yang bersamaan dengan fase bulan baru.

Kondisi tersebut berpotensi meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum yang dapat menyebabkan banjir pesisir atau rob di wilayah pesisir utara Jakarta. Adapun puncak pasang maksimum diperkirakan terjadi pada pukul 06.00 hingga 12.00 WIB.

 

Baca Juga :
Banjir Terjang Bekasi, Bogor hingga Banten: Ribuan Orang Terdampak


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Rawa Buaya Banjir, Wali Kota Jakarta Barat Iin Mutmainnah Klaim Semua Pompa Berfungsi
• 23 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Prabowo Jadi Presiden Pertama yang Resmikan Kilang dalam 32 Tahun
• 15 jam laluidxchannel.com
thumb
RI Bidik Kunjungan Wisatawan Asing Tembus 17,6 Juta pada 2026
• 19 jam lalubisnis.com
thumb
India Open 2026: Tantangan Berat Menanti Putri KW di Babak Kedua 
• 9 jam lalutvrinews.com
thumb
Gudang Bulog Penuh Jelang Panen Raya, Pemerintah Segera Ekspor Beras
• 10 jam lalukatadata.co.id
Berhasil disimpan.