Perkuat Kolaborasi dengan Industri, SIG Bidik Peluang Bisnis Baru di 2026

wartaekonomi.co.id
2 jam lalu
Cover Berita
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) memperkuat kolaborasi strategis dengan mitra industri, perbankan, dan pemangku kepentingan guna menciptakan peluang bisnis baru pada 2026, di tengah kondisi overcapacity dan perlambatan pertumbuhan pasar semen domestik sepanjang 2025.

Direktur Sales dan Marketing SIG, Dicky Saelan, mengatakan perusahaan terus melanjutkan transformasi bisnis dengan menghadirkan solusi bahan bangunan dan layanan pendukung yang inovatif serta relevan dengan kebutuhan pasar. SIG juga memperkuat kedekatan dengan pelanggan di berbagai daerah sekaligus meningkatkan efektivitas dan efisiensi tata kelola rantai pasok.

“SIG terus memperkuat perannya sebagai mitra strategis pelanggan melalui pengembangan semen hijau, produk inovatif, dan solusi konstruksi terintegrasi. Kami berupaya memastikan setiap produk dan layanan SIG tidak hanya memenuhi kebutuhan teknis proyek, tetapi juga mendukung target keberlanjutan dalam jangka panjang,” kata Dicky Saelan, dalam ajang SIG Infrastructure Summit bertema “Bangga Bangun Indonesia” yang digelar di Renaissance Hotel Nusa Dua, Bali, pada Desember 2025.

Baca Juga: Dukung Koperasi Merah Putih, SIG Teken MoU dengan Agrinas

Melalui forum tersebut, SIG mendorong penguatan kolaborasi lintas sektor untuk mendukung pembangunan infrastruktur nasional sekaligus membuka peluang proyek baru. SIG menegaskan posisinya sebagai penyedia solusi bahan bangunan dan jasa pendukung, didukung fasilitas operasi yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Sejalan dengan upaya tersebut, sektor perbankan menilai momentum pemulihan industri perlu dimanfaatkan secara optimal. VP of Industry and Regional Research PT Bank Mandiri Tbk, Dendi Ramdani, menyampaikan bahwa berdasarkan kajian internal, penjualan semen nasional pada 2026 diperkirakan masih dapat tumbuh sekitar 2,5%. Pertumbuhan tersebut didorong oleh peningkatan belanja infrastruktur dan sektor properti, meskipun industri masih menghadapi tantangan overcapacity, tingkat utilisasi yang belum optimal, serta tekanan efisiensi.

Menurut Dendi, kondisi tersebut menuntut pelaku industri untuk terus beradaptasi melalui inovasi dan penguatan nilai tambah, sejalan dengan strategi SIG dalam menghadirkan solusi konstruksi berkelanjutan.

Dalam forum yang sama, Direktur Operasi SIG, Reni Wulandari, mengajak para pemangku kepentingan untuk mendorong konstruksi berkelanjutan melalui penggunaan material bangunan ramah lingkungan dan rendah karbon. Reni memperkenalkan inovasi semen hijau SIG yang diproduksi dengan material dan proses ramah lingkungan, sehingga mampu menurunkan emisi karbon hingga 38% dibandingkan semen konvensional, dengan tingkat kandungan dalam negeri di atas 90%.

Baca Juga: SIG Masuk Jajaran BUMN Informatif Versi KIP

Salah satu produk yang diperkenalkan adalah semen hidraulis SIG merek PwrPro, yang dirancang untuk menghasilkan beton bermutu tinggi dan ramah lingkungan. Produk tersebut telah digunakan pada sejumlah proyek strategis, antara lain Thamrin Nine Tower, Flyover Purwosari, Kawasan Industri Batang, Sabo Dam Merapi, dan Kendal Industrial Park. Selain itu, SIG juga mendorong penggunaan bata interlock presisi sebagai produk turunan semen hijau untuk mendukung program pembangunan 3 juta rumah per tahun.

Wakil Direktur Utama SIG, Andriano Hosny Panangian, menegaskan pentingnya kolaborasi dalam menghadirkan solusi konstruksi berkelanjutan seiring arah industri global yang semakin berfokus pada dekarbonisasi.

“Kami meyakini bahwa pembangunan infrastruktur Indonesia harus sejalan dengan agenda transisi menuju rendah karbon agar Indonesia tetap kompetitif dan berdaya saing di tingkat global. Melalui SIG Infrastructure Summit, kami mengajak seluruh pemangku kepentingan untuk memperkuat kolaborasi, menggali peluang proyek strategis, dan bersama-sama menghadirkan solusi konstruksi berkelanjutan yang memberikan nilai tambah nyata bagi pembangunan Indonesia,” ujar Andriano Hosny Panangian.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
SBY Tegaskan Matahari di Partai Demokrat Hanya AHY
• 15 jam lalugenpi.co
thumb
Fenomena Nikah Siri Berbayar di TikTok, Kemenag Ingatkan Risiko Serius
• 22 jam lalueranasional.com
thumb
Ditolak Wardatina Mawa, Inara Rusli Kukuh Mau Damai di Kasus Dugaan Zina
• 8 jam laludetik.com
thumb
Calista Maya Ungkap Biang kerok Bandung BJB Tandamata Babak Belur Dihajar Runner Up Proliga Musim Lalu
• 4 jam lalutvonenews.com
thumb
Megawati sebut wacana Pilkada melalui DPRD pengkhianatan reformasi
• 18 jam laluantaranews.com
Berhasil disimpan.