Pramac Yamaha Resmi Rilis Livery Baru, Toprak Razgatlioglu Siap Debut di MotoGP 2026

tvonenews.com
8 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, tvOnenews.com - Tim Pramac Yamaha telah resmi merilis livery baru serta memperkenalkan dua pembalapnya yakni Jack Miller dan Toprak Razgatlioglu untuk MotoGP 2026.

Acara launching tim Prima Pramac Yamaha telah selesai digelar di Siena, Italia pada Selasa (14/1/2026) waktu setempat.

Sebelumnya Pramac bekerja sama dengan Ducati, mereka memutuskan untuk menjalani petualangan baru bersama Yamaha usai Jorge Martin berhasil meraih gelar juara dunia MotoGP 2024.

Keputusan Pramac untuk menjadi tim satelit Yamaha cukup menantang karena kini pabrikan asal Yamaha itu tengah berjuang untuk bangkit karena mengalami krisis dalam beberapa tahun terakhir.

Pramac Yamaha pun tetap menatap MotoGP 2026 dengan penuh optimistis. Pada musim baru nanti, mereka akan mengandalkan dua pembalap berpengalaman yakni Jack Miller dan Toprak Razgatlioglu.

Jack Miller merupakan salah satu pembalap kawakan yang masih bertahan di ajang kelas premier. Sementara Toprak Razgatlioglu merupakan mantan juara dunia WBSK yang baru akan menjalani debutnya di ajang MotoGP.

Sementara itu, livery Pramac Yamaha untuk musim ini terlihat lebih tegas dan mencolok dengan dominasi ungu tua sebagai warna utama. Jika dibandingkan dengan tampilan musim 2025, memang terlihat tak jauh berbeda.

Namun untuk YZR-M1 pada musim ini warna ungunya terlihat lebih cerah dan tegas, sehingga terlihat lebih modern dan berani ketimbang livery edisi MotoGP 2025.

Tampilan motor YZR-M1 milik pembalap Prima Pramac Yamaha di MotoGP 2026.
Sumber :
  • Instagram.com/@pramacracing

Lalu hal mencolok lainnya ialah adanya logo 'Prima' yang berukuran besar di sisi fairing dan terlihat sangat menonjol, karena menunjukkan identitas sponsor utama tim.

Sementara itu, Yamaha mengumumkan bahwa mereka akan meninggalkan mesin inline-four dan beralih ke mesih V4 alias mesin empat silinder berbentuk 'V' yang proyeknya sudah diumumkan sejak 2024 pada musim baru ini.

Paolo Campinoti selaku Kepala Tim Pramac mengatakan bahwa kini mereka hanya menunggu untuk waktu untuk meraih hasil apik di MotoGP, setelah sempat menjalani musim perdana yang cukup sulit bersama tim Garpu Tala..


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
KLa Project Rayakan 37 Tahun Berkarya Lewat Konser LUX NOVA
• 1 jam lalukumparan.com
thumb
Sedia Payung Sebelum Hujan, Berikut Ini Prakiraan Cuaca di Jabodetabek 14 Januari 2026!
• 6 jam lalukompas.tv
thumb
Segera Menikah, Jennifer Coppen dan Justin Hubner Bahas soal Anak
• 16 jam laluinsertlive.com
thumb
Penumpang Disabilitas Jatuh ke Got di Halte Transjakarta, Pramono: Saya Akan Tegur Jajaran Direksi!
• 23 jam laludisway.id
thumb
KPK Geledah Kantor Pusat Ditjen Pajak
• 10 jam lalutvrinews.com
Berhasil disimpan.