Tiang Monorel Mangkrak Dibongkar Malam Ini, Rangka Dipotong Pakai Mesin Las

kumparan.com
2 jam lalu
Cover Berita

Dinas Bina Marga DKI Jakarta mulai membongkar tiang monorel mangkrak di Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Rabu (14/1) malam. Tiang pertama yang dibongkar ialah tiang bernomor 3.

Pantauan kumparan pukul 22.47 WIB, ada sekitar 6 orang yang mengerjakan pembongkaran satu tiang tersebut. Tiang itu belum seluruhnya dibeton, hanya terdapat rangka besi bajanya saja. Bagian beton hanya terdapat di alasnya.

Terlihat terdapat dua alat las yang digunakan untuk memotong besi-besi tersebut. Area pengerjaan telah ditutup dengan sekat untuk menjaga keamanan. Pemotongan membutuhkan waktu sekitar 30 menit.

Besi hasil pemotongan itu kemudian dikumpulkan dan diberi tanda. Besi dibagi dua sesuai dengan ketinggiannya, yakni 2,1 meter dan 3 meter.

Di lokasi juga terlihat anggota Dishub DKI Jakarta yang berjaga untuk mengatur arus lalu lintas dan Satpol PP yang berjaga di lokasi.

Target Rampung September

Sebelumnya Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, mengatakan ada 109 tiang monorel yang akan dibongkar. Dengan pembongkaran, ia berharap kemacetan dapat berkurang.

“Ada 109 tiang monorel sampai ujung Jalan Rasuna Said. Yang di jalan ini sampai dengan Gran Melia Hotel. Semuanya akan ditata rapi. Saya meyakini ini akan membuat Jalan Rasuna Said semakin baik dan mudah-mudahan kemacetan juga akan berkurang,” kata dia saat meninjau lokasi tiang monorel di Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Rabu (14/1).

Pramono mengatakan, pihaknya menargetkan pembongkaran dengan total anggaran Rp 254 juta ini rampung pada September 2026.

“Untuk biaya pembongkarannya sendiri 254 juta. (Selesai) bulan September,” ujarnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Biodata Member BTS Lengkap dengan Agamanya, Gelar Tur Dunia!
• 12 jam lalutheasianparent.com
thumb
Usut Kasus Kuota Haji: KPK Kantongi Bukti Petinggi PBNU Terima Uang Kasus Korupsi
• 3 jam lalunarasi.tv
thumb
[FULL] Genangan Air Picu Kemacetan Panjang di Jalan Gatot Subroto | KOMPAS MALAM
• 23 jam lalukompas.tv
thumb
Pelapor Pandji Berbalik Dapat Tekanan, Pembajakan Bisa Kena Ancaman Hukuman 10 Tahun
• 16 jam lalufajar.co.id
thumb
7 Pemain PSM dengan Durasi Tampil Tertinggi di Paruh Musim
• 13 jam lalucelebesmedia.id
Berhasil disimpan.